Dedikasi Tinggi dan Profesional dalam Bertugas, Polda Kalsel Beri Penghargaan kepada 7 Satpam

0

APEL dalam rangka Dirgahayu Satuan Pengamanan (Satpam) ke-42 digelar di Polda Kalsel. Upacara ini diikuti ratusan personel Polri dan jajaran pejabat utama di lingkup Polda Kalsel, Banjarmasin, Senin (30/1/2023).

KAPOLDA Kalsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi memimpin upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Satpam yang jatuh pada tanggal 30 Januari tiap tahun ini, menyampaikan amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Amanat Kapolri menghendaki agar satpam bisa lebih profesional. Sebab, Satpam merupakan unsur pengamanan swakarsa,” kata Kapolda Kalsel.

Mantan Direktur Tipidum Bareskrim Mabes Polri ini menyatakan kepolisian menyadari dalam memelihara kamtibmas tidak bisa dilakukan sendiri. Ini karena terbatasnya sumber daya Polri, sehingga potensi masyarakat bisa dikembangkan dalam memperkuat sistem keamanan melalui pengamanan swakarsa.

BACA : Polda Kalsel Kenalkan Seragam Baru Satpam, Supaya Tak Terlalu Mirip Polisi

Atas dedikasi dan prestasi dari satpam. Polda Kalsel pun memberikan penghargaan kepada 7 anggota satpam yang diserahkan langsung oleh Kapolda Kalsel. Para peraih penghargaan ini dinilai berprestasi dalam melakukan penegakan hukum di lingkungan kerjanya.

Di antara penerima penghargaan itu adalah I Gusti Putu Yudiasa. Dia menyampaikan, kegiatan sosial kemasyarakatan sanga penting dilakukan, terlebih di lingkungan perusahaan. Sebab, hal itu berdampak langsung dengan keamanan yang menjadi tugas pokoknya.

BACA JUGA : Musda ke-2 ABUJAPI Kalsel, Ketua BPP: Kesejahteraan Satpam Menjadi Prioritas

“Kemarin saya membantu pelaksanaan bedah rumah serta memberikan seragam kepada 15 siswa SDN (filial) di Mangkalapi Batu Balian, Kecamatan Kusan Hulu Tengah, Kabupaten Tanahbumbu,” ucap sekuriti PT Borneo Indobara Sinarmas Mining ini.

Sementara itu, Manager Security dan Strategic PT Borneo Indobara (BIB), Heri Purnomo mengatakan, sinergi harus dilakukan dengan Polri karena pengamanan di lingkungan kerja tidak cukup.

Terlebih lagi, menurut Heri, mengingat wilayah konsesi perjanjian karya pengusahaan pertambangan batubara (PKP2B) anak usaha PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) ini cukup luas di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

BACA JUGA : Meminimalisir Gangguan Kamtibmas, Kapolda Kalsel Resmikan Pos Induk Polresta Banjarmasin  

“Begitu pula dengan tokoh-tokoh masyarakat yang berada di sekitar wilayah tambang, karena kegiatan pertambangan tentu akan berdampak pada kesenjangan sosial di masyarakat sekitar,” papar Heri.

Dia menjelaskan bantuan sosial (bansos) Departement Security and Strategic PT BB telah diserahkankan pada 28 September 2021 lalu untuk penggalangan bagi masyarakat sekitar area tambang.(jejakrekam)

Penulis Iman Satria
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.