Disdukcapil Barito Utara Terapkan Identitas Kependudukan Digital

0

UNTUK memudahkan akses masyarakat dalam informasi kependudukan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Barito Utara, mulai terapkan E-KTP secara digital.

KEPALA Disdukcapil Barito Utara Hendro Nakalelo, Kamis (12/1/2023) mengatakan, proses kependudukan secara digital mulai diterapkan di tengah masyarakat.

Menurutnya, proses ini untuk mempermudah akses dalam melihat data pribadi secara online melaui aplikasi yang sudah disediakan, yakni melalui handphone android pribadi.

BACA: Awali Tahun 2023, 298 Orang ASN Barito Utara Digeser

Data ini kata Hendro Nakalelo dapat diakses dengan dilengkapi password pribadi, dimana bila diklik sudah ada data kependudukan lengkap dengan data keluarga.

“Untuk saat ini kita mulai terapkan pada para pegawai di lingkungan pemerintahan secara bertahap,” kata Hendro Nakalelo.

Dikatakannya, saat ini pihak dinas kependudukan dan pencatatan sipil untuk para ASN didatangi ke kantor masing-masing melalui tim yang sudah dibentuk, namun bisa juga mereka datang ke kantor pada jam kerja.

BACA JUGA: Jaga Kondusifitas, Polres Barito Utara Gelar Jumat Curhat

Namun untuk masyarakat biasa, dilakukan secara bertahap dan dipersilahkan datang ke kantor, baik yang bikin baru maupun yang sudah punya E-KTP.

“Bagi masyarakat biasa kita akan layani, namun masih terbatas karena proses ini memakan waktu dan tergantung akses jaringan telekomonikasi,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.