Wakapolres Banjar Lulus Doktor Hukum Dengan Predikat Summa Cumlaude

0

KEPOLISIAN Republik Indonesia kini memiliki satu lagi personel bergelar doktor. Setelah melalui perjuangan panjang, Wakapolres Banjar Kompol H Mohammad Fihim akhirnya berhasil meraih gelar doktor ilmu hukum, dari Fakultas Hukum, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang, Jawa Tengah.

WAKAPOLRES Banjar ini mengikuti ujian terbuka yang diselenggarakan secara online, Sabtu (10/12/2022) di Ruang BCC Polres Banjar. “Pada akhirnya, beliau meraih predikat summa cumlaude dengan nilai IPK 3,87,” ujar Kasi Humas Polres Banjar IPTU Suwarji dengan jejakrekam.com, Sabtu (10/12/2022).

Kompol H Mohammad Fihim mampu menjawab semua pertanyaan dan memaparkan disertasinya di depan para penguji. Atas pencapaian ini Wakapolres Banjar tersebut menyampaikan ucapan syukurnya kepada Allah SWT, dan ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada bapak Kapolres Banjar serta seluruh personil Polres Banjar yang telah mendukung sepenuhnya.

“Alhamdulillah. Terimakasih kepada semua yang selama ini telah membantu dan mendukung saya dalam capaian ini,” ucap Kompol Dr H Mohammad Fihim.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.