Lalui Seleksi Ketat, 3 Dewan Komisaris PTAM Bandarmasih Dilantik

0

PANITIA seleksi penjaringan untuk mengisi anggota Dewan Komisaris PTAM Bandarmasih yang dibentuk Pemerintah Kota Banjarmasin, berhasil menuntaskan tugas setelah beberapa bulan dibentuk.

DIKETUAI Asisten 2 Doyo Pujadi dan di bantu oleh Bagian Ekonomi Pemkot Banjarmasin, didukung tim seleksi dari unsur profesional yakni Subhan Syarif, serta unsur akademis dari Fakultas Ekonomi ULM yakni Yunani.

Hasil penjaringan terpilih sebanyak 6 orang yang terbaik, selanjutnya dilakukan tes wawancara, sehingga tersisa 3 orang yakni Totok Agus Daryanto sebagai Komisaris Utama, Ifrani sebagai Dewan Komisaris, dan Karlina sebagai Dewan Komisaris Independen.

BACA: Sambut HUT Kota Banjarmasin Ke-496, PTAM Bandarmasih Berikan 12 Unit Sepeda Ke Pelanggan Teladan

“Mereka merupakan pilihan dari para pemegang saham dan dari hasil seleksi, ungkap Ibnu Sina, usai melantik 3 Dewan Komisaris di Aula PTAM Bandarmasih,” Sabtu (24/9/2022).

“Para Dewan Komisaris tersebut, merupakan perwakilan dari pemerintah provinsi, kemudian perwakilan dari pemerintah kota, dan juga perwakilan masyarakat independen, yang nantinya akan mengawasi kinerja PAM Bandarmasih,” ujarnya.

“Dewan Komisaris ini bisa segera bekerja, karena tugas-tugasnya kedepan akan semakin berat, sehingga seluruh perencanaan yang telah disepakati baik dalam RUPS maupun dalam bisnis plan, bisa berjalan dengan baik,” sebut Ibnu Sina kepada awak media.

BACA JUGA: DLH Banjarmasin Perpanjang Penarikan Retribusi Sampah Dengan PTAM Bandarmasih

“Terlebih lagi, pasca penyesuaian tarif ini. PTAM Bandarmasih harus bisa membuktikan kinerjanya dalam melakukan peningkatan pelayanannya,” sambungnya.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada dewan komisaris yang lama, yang telah mengabdikan dirinya dalam membangun PTAM Bandarmasih. “Mudah-mudahan kinerja para dewan komisaris sebelumnya, bisa terus berjalan dengan oleh dewan komisaris yang baru,” harap Walikota Banjarmasin.

“Dan selamat juga kepada para dewan komisaris yang baru, semoga dapat memberikan yang terbaik bagi PTAM Bandarmasih,” lanjutnya.

BACA LAGI: Demi Penuhi Tuntutan Pelanggan, Dirut PTAM Bandarmasih Sebut Tarif Air Tetap Naik

Sementara itu, Komisaris Utama, Totok Agus Daryanto juga menyampaikan, untuk agenda terdekat, pihaknya akan mengevaluasi pasca penyesuaian tarif PTAM Bandarmasih.

“Karena ini baru berjalan kurang lebih selama sebulan, jadi nanti akan kami evaluasi bagaimana penerapan penyesuaian tarif ini. Selain itu kita juga akan mendengar bagaimana keluhan dari para pelanggan,” ujar Totok.

Pihaknya juga akan berupaya untuk mencari peluang baru dari pihak lain, untuk pembiayaan dalam PTAM Bandarmasih. “Jadi untuk pembiayaannya, tidak hanya tergantung dalam dana APBD saja,” papar Totok.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2022/09/25/lalui-seleksi-ketat-3-dewan-komisaris-ptam-bandarmasih-dilantik/
Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.