Heboh Suara Bising Gemuruh di Langit Banjarmasin, Gegara Dilintasi Pesawat Antonov AN12BK

0

WARGANET Banua khususnya di Banjarmasin sempat dihebohkan dengan suara bising pada Selasa (6/9/2022) dini hari sekira pukul 04.00 Wita.

SELIDIK punya selidik, ternyata dengungan keras di atas langit atau udara Banjarmasin gara-garanya adalah pesawat Antonov AN12BK yang terbang rendah.

“Ternyata bunyi mendengung di atas langit Banjarmasin adalah gegara dilintasi pesawat pesawat Antonov AN12BK dengan registrasti UN-CNT milik Ukraine Air Alliance yang terbang rendah seperti mau jatuh saja,” tulis Muhammad Faisal Rizki yang akrab disapa Ichal dalam postingan akun facebooknya dikutip jejakrekam.com, Rabu (7/9/2022).

BACA : Lanud Syamsudin Noor Diusulkan Naik Tipe, Langit Kalsel Bakal Sering Dilintasi Pesawat Tempur

Ichal yang juga dosen Politeknik Hasnur ini mengungkapkan berdasar flightradar dan radar box pesawat ini berangkat dari Cairns Australia menuju Port Moresby Papua Nugini.

“Kemudian, lanjut terbang melewati Kalimantan. Menurut radarbox pesawat ini terakhir terlihat di Malaysia, dengan rata-rata ketinggian kalibrasi 28 feet,” kata ahli komputer ini.

BACA JUGA : Guna Memperkuat Satgas Karhutla, Pemprov Kalsel Terima Bantuan Helikopter

Ichal menyebut bukan hanya Banjarmasin yang terganggu suara pesawat tua lebih dari 50 tahun, karena beberapa negara lain juga turut mengalami hal serupa. “Maklum saja, umur pesawat ini sudah tua. Sudah 50 tahunan sehingga terbangnya gak mau tinggi kali ya,” celutuk Ichal.

BACA JUGA : Pesawat Pertama di Langit Borneo ; Poulet, Penerbang Prancis di Sungai Tabuk (1)

Keterangan serupa juga diungkap General Manager AirNav Indonesia Cabang Banjaramsin, Posler Manihuruk bahwa bunyi gemuruh itu berasal dari pesawat jenis Antonov An-12 yang dioperasikan Ukraine Alliance. Hal ini terlacak pada aplikasi pelacak pesawat FlightRadar 24.

Namun, Posler mengatakan terbang pesawat warisan Uni Soviet itu masih noral dalam ketinggiannya 28.000 kaki atau 8,5 kilometer di atas permukaan laut.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2022/09/07/heboh-suara-bising-gemuruh-di-langit-banjarmasin-gegara-dilintasi-pesawat-antonov-an12bk/,pesa,Pesawat antonov terbang di kalimantan,pesawat apa yang melintas dilangit banjarmasin dimalam dinihari,suara gemuruh prsawat terbang pada malam Hari 2023
Penulis Iman Satria
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.