Gantikan Muhammad Nur, Difriadi Darjat Resmi Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra

0

KETUA DPR RI Puan Maharani melantik empat anggota pergantian antara waktu (PAW) DPR RI dalam rapat paripurna ke-25 masa persidangan V tahun sidang 2021-2022 di Gedung DPR RI, Senayan Jakarta, Selasa (14/6/2022).

EMPAT wakil rakyat itu adalah Bahtra menggantikan Khairul Saleh dari Fraksi Partai Gerindra Daerah Pemilihan (Dapil) Sulawesi Tenggara. Kemudian, Difriadi menggantikan Muhammad Nur dari Fraksi Partai Gerindra Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Selatan II.

Lalu, Riswan Tony DK menggantikan Aziz Syamsuddin dari Fraksi Partai Golkar  Daerah Pemilihan (Dapil) Lampung II, dan Ravindra Airlangga menggantikan M. Ichsan Firdaus dari Fraksi Partai Golkar  Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat V. Mereka dilantik berdasar Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 62/P tahun 2022 tanggal 7 Juni 2022 tentang peresmian pergantian antar waktu anggota DPR dan anggota MPR sisa masa jabatan tahun 2019-2024.

BACA : Pengganti Ketua Gerinda Kalsel Digodok DPP, PAW Muhammad Nur Dipastikan Difriadi Darjat

Wakil Ketua Bidang OKK DPD Partai Gerindra Kalsel, Ilham Nur mengakui pelantikan Difriadi Darjat sebagai PAW Muhammad Nur.

“Difriadi mengemban dan melanjutkan amanah yang telah dilakukan almarhum Muhammad Nur yang belum terlaksana, khususnya untuk kemajuan masyarakat di Kalsel,” ucap Ilham Nur kepada awak media, Selasa (14/6/2022).

Ia mengakui keluarga besar Gerindra masih berduka dengan kepergian dua tokohnya; H Abidin HH dan putranya, Muhammad Nur, belum lama tadi. Namun, kata Ilham, Gerindra juga bergembira karena kursi lowong itu sudah terisi, khususnya yang mewakili Kalsel II (mencakup Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru).

BACA JUGA : Azan Maghrib Berkumandang, Anggota DPR Muhammad Nur Meninggal Dunia Susul Sang Ayah H Abidin

“Jadi, dengan dilantiknya Difriadi Darjat, maka komposisi Fraksi Gerindra di DPR RI menjadi lengkap. Termasuk, kursi wakil rakyat asal Kalsel. Ini semua demi memperjuangkan aspirasi rakyat Banua,” cetus mantan Sekretaris DPD Partai Gerindra Kalsel ini.

Menurut dia, soal penempatan Difriadi Darjat apakah nanti duduk di Komisi X DPR RI menggantikan posisi almarhum Muhammad Nur sepenuhnya kewenangan DPP Partai Gerindra.

BACA JUGA : Songsong Pemilu 2024, Trio KSB DPD Partai Gerindra Kalsel Siap Lanjutkan Estafet H Abidin

Untuk diketuai, Difriadi Darjat adalah Ketua DPC Partai Gerindra Tanah Bumbu. Bahkan, pernah menjabat Wakil Wakil Bupati Tanah Bumbu periode 2010-2015.

Dalam karier birokrasinya, Difriadi Darjat pernah mengabdi di Pemkab Batola, Kotabaru hingga Tanah Bumbu. Pada Pilgub Kalsel 2020, Difriadi Darjat menjadi pendamping calon Gubernur Kalsel Denny Indrayana.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.