GEMPAR Jilid 3, H Anang Syakhfiani: Misi Penting pelayanan Dan Dakwah

0

BUPATI Tabalong H Anang Syakhfiani melepas rombongan pelaksana sidang terpadu Gerakan Melayani Masyarakat Pencari Keadilan Dari Desa Terluar (GEMPAR) Jilid 3 Tahun 2022, Kamis (24/3/2022).

DIKETAHUI, hal tersebut merupakan program unggulan Pengadilan Agama Tanjung yang dijalankan dalam hal pelayanan kepada masyarakat. Dengan melibatkan beberapa instansi terkait, program akan dilaksanakan di Desa Salikung, Kecamatan Muara Uya berlangsung pada 24-25 Maret 2022.

BACA: Tanggung Jawab Kelola Zakat, H Mardani Kembali Nakhodai Baznas Tabalong

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani mengatakan, hal tersebut sebuah inovasi yang patut diapresiasi, yang telah dicanangkan oleh pimpinan sebelumnya. “Ini patut kita apresiasi, karena Ketua PA Tanjung yang baru melanjutkan invoasi yang bagus ini dan saya hanya ingin sampaikan ketika saya melepas Gempar pertama. Yang penting misi Gempar jilid 3 ini tetap yang pertama pelayanan, dan yang kedua dakwah,” ujarnya.

“Desa Salikung,” katanya, “salah satu desa yang terisolir dengan jarak mulai dari Desa Muara Uya menempuh sekitar 15 kilometer yang membutuhkan waktu hingga setengah hari.”

“Mudah-mudahan dalam perjalanan menuju kesana lancar, karena bagaimanapun juga, saya yakin permukaan air di Salikung, Muara Uya ini agak tinggi karena hujan yang cukup deras beberapa hari terakhir, dan pada intinya tetap berhati-hati selama dalam perjalanan,” katanya.

BACA JUGA: Punya Kaitan Hukum dan Perkara, PA Tanjung Jalin Kerja Sama dengan 9 Instansi

Diharapkannya, program tersebut dapat lebih ditingkatkan lagi dengan tidak hanya bekerjasama dengan Disdukcapil dan Dinas Sosial setempat, tetapi bisa berkolaborasi lagi dengan Dinas Kesehatan.

“Sehingga dengan bekerjsama segala pihak, hasilnya lebih dahsyat dibanding dengan kita bekerja sendiri dan tidak bisa dipungkiri kita tidak dapat bekerja sendiri. Kita harus berkolaborasi dengan yang lain, serta langkah yang dilakukan oleh Pengadilan Agama ini, saya anggap sangat bagus sehingga perlu kita lanjutkan,” harapnya.

Program GEMPAR jilid 3 tersebut dikuti 30 orang dari PA Tanjung, Dinsos Tabalong, dan Disdukcapil setempat.(jejakrekam)

Penulis Herry
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.