Digelar Pagi dan Sore Hari, Puluhan Warga Terjaring Razia Vaksin di Tanjung

0

PULUHAN warga pengendara roda dua di Kecamatan Tanjung terjaring razia vaksin yang digelar oleh kepolisian, di halaman Mapolres Tabalong, Senin (21/2/2022). Tak tanggung-tanggung, mereka langsung disuntik di tempat oleh petugas kesehatan.

KEPALA Seksi Humas Polres Tabalong, Iptu Mujino, bilang bahwa razia ini dihelat selama enam hari. Sejak 21-26 Februari 2022 mendatang. “Dilaksanakan dari pagi dan sore,” ujarnya kepada awak media.

Mujiono memastikan, razia vaksin semata-mata digelat dalam rangka percepatan vaksinasi melalui program Akselerasi Vaksinasi Covid-19. Selain itu, giat tersebut juga dalam rangka edukasi tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

BACA JUGA: Pedagang Pasar Pendopo Harus Kantongi Surat Vaksin, Bila Tidak Kontrak Akan Diputus

“Pada razia tersebut, kita siapkan vaksin jenis Astrazaneca, Pfizer dan Sinovac yang pelaksanaannya bekerja sama dengan tenaga vaksinator dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Tabalong,” ujarnya. Dalam razia hari pertama, polisi menjaring 57 orang yang disuntik vaksin dosis pertama, kedua dan ketiga atau booster.

Sementara itu, salah seorang pengendara yang terjaring razia pada hari pertama, Alfi, mengaku dirinya sempat kaget saat diberhentikan petugas. “Tadinya sempat kaget, saya kira razia biasa, ternyata razia vaksin,” katanya.

BACA JUGA: Pemegang Kartu BPJS Tak Bervaksin Disanksi, Pemkab HSS Berlakukan ‘Jam Malam’ Saat…

Alfi yang tercatat sebagai warga Balangan tersebut, terjaring razia ketika melintas di depan Mapolres Tabalong saat pulang kerja. Lantaran belum melaksanakan vaksinasi dosis kedua, dirinya pun diminta petugas untuk mendapatkan vaksin.

“Oleh petugas diarahkan saja untuk divaksin, jadi atas kemauan saya sendiri, tidak ada paksaan dari polisi,” ujarnya.

Pada kegiatan razia sore harinya, petugas berhasil menjaring dan mengarahkan 29 orang untuk mendapatkan vaksin jenis Astrazaneca dan Sinovac dengan dibantu tenaga vaksinator dari Puskesmas Murung Pudak. (jejakrekam)

Pencarian populer:razia vaksin di depan mapolres
Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.