Menolak Digusur, Warga Pasar Batuah Bentangkan Spanduk Protes Proyek Revitalisasi

0

GERAKAN protes terhadap proyek revitalisasi Pasar Batuah terus dilancarkan warga setempat. Di sekitar pasar, sudah dibentang sejumlah spanduk penolakan terhadap program dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota (Disperdagin) Kota Banjarmasin ini.

SPANDUK serta poster penolakan ini menegaskan bahwa warga Batuah tidak ingin tempat tinggalnya digusur. Mereka berdalih sudah kerap membayar pajak dan tidak ingin susah atas digebernya proyek revitalisasi.

Sebelumnya diwartakan, Aliansi Warga Batuah memang sudah bertamu ke Balai Kota Banjarmasin pada Rabu (2/2/2022) siang lalu. Pembahasan terkait penegasan protes warga terhadap proyek revitalisasi.

BACA JUGA: Warga Pasar Batuah Minta Proyek Revitalisasi Dibatalkan, Walikota: Rasanya Tidak Mungkin

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, menuturkan bahwa pihak pemkot sudah menawarkan warga Batuah yang bermukim difasilitasi pindah ke rusun (rumah susun) di Ganda Magfirah dan Muara Kelayan. Sedangkan para pedagang yang menempati wilayah tersebut juga akan difasilitasi pada lapak-lapak kosong di 20 pasar lainnya di Banjarmasin.

Namun, rupanya tawaran tersebut juga belum menemukan kesepakatan dan kejelasan antara pihak pemerintah kota Banjarmasin dengan warga setempat.

BACA JUGA: Warga Resah Jika Digusur, Kadisperdagin : Tanah Pasar Batuah Milik Pemkot Banjarmasin!

Ia pun menjelaskan bahwa program pemerintah kota ini harus dilaksanakan karena revitalisasi pasar sudah menjadi program kerja yang diinisiasi sejak tahun 2019 lalu. “Kalau kemudian minta dibatalkan rasanya tidak mungkin,” kata Ibnu.

Saat ditemui ke lapangan, warga yang bertinggal enggan memberikan komentar terkait revitalisasi pasar batuah ataupun tawaran pemkot. (jejakrekam)

Penulis Sheila Farazela
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.