Terpilih Pimpin Golkar HSU Gantikan Wahid, Sahrujani Usung Misi Pulihkan Simpati Pemilih

0

USAI memegang mandat sebagai pelaksana tugas, kini H Sahurjani yang akrab disapa H Jani memegang kendali DPD Partai Golkar Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) secara definitif.

KETUA Komisi III DPRD Kalimantan Selatan dari Fraksi Golkar ini pun terpilih secara aklamasi menggantikan Abdul Wahid, Bupati HSU nonaktif yang kini terjerat kasus korupsi, gratifikasi serta tindak pidana pencucian uang (TPPU) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Haji Jani dipilih mayoritas pemilik suara dari 10 Pengurus Kecamatan Golkar se-HSU dalam Musyawah Luar Biasa (Musdalub) Partai Golkar Kabupaten HSU di Aula Kantor DPD Partai Golkar HSU, Amuntai, Sabtu (29/1/2022).

Usai Musdalub Partai Golkar HSU, Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel H Supian HK berharap di bawah kepempinan Haji Jani, kondisi partai beringin yang tengah terpuruk di Kabupaten HSU bisa bangkit lagi.

“Partai Golkar di HSU semakin maju, kompak dan mendapatkan simpati dari masyarakat dari berbagai kalangan,” ucap Supian HK kepada awak media.

BACA : Gantikan Abdul Wahid, Tugas Berat Menanti Sahrujani sebagai Plt Ketua Golkar HSU

Ketua DPRD Kalsel ini hakkul yakin dengan bergantinya pucuk pimpinan partai dari Abdul Wahid kepada Sahrujani, maka akan terjadi perubahan yang cukup signifikan terhadap kinerja partai ke depan.

“Kami yakin Golkar HSU bisa meraih kemenangan pada Pemilu 2024 yang akan datang, karena kita banyak memiliki kader baik untuk menjadi pemimpin,” ucap Supian.

Dia menyebut Golkar sebenarnya tidak memiliki musuh, sehingga semua parpol yang ada merupakan sahabat dalam membangun koalisi politik. Menurut Supian, jika ingin menang pada Pemilu 2024 nanti, maka seluruh elemen partai harus bekerja keras dan tidak saling menjatuhkan.

BACA JUGA : Jadi Tersangka Abdul Wahid Dinonaktifkan, Sahrujani Disiapkan Jabat Plt Ketua Golkar HSU

“Jaga kekompakan sampai akar rumput. Setiap desa harus ada pengurus Partai Golkar. Kita harus kompak dan bersatu untuk membesarkan Partai Golkar,” tegas mantan Ketua DPD Partai Golkar HSU ini.

Kepada para pengurus dan kader Golkar di HSU, Supian menitip pesan agar membantu kerja ketua yang baru. Terutama, mengembalikan kepercayaan publik terhadap Partai Golkar usai didera kasus yang menyeret pimpinan terdahulu.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar HSU terpilih H Sahrujani memastikan siap menjalankan amanah yang diberikan kepada dirinya dalam musdalub tersebut.

BACA JUGA : Aklamasi, Wahid Kembali Pimpin Golkar HSU

“Saya akan selalu menyapa kader-kader Partai Golkar kabupaten hingga pengurus kecamatan dan desa. Saya akan berusaha sekuat tenaga dan mengerahkan semua kemampuan yang dimiliki. Ini agar Partai Golkar di HSU mendapat simpatik dari masyarakat pemilih guna kemajuan dan meningkatkan perolehan kursi Golkar di dewan,” papar mantan Ketua DPRD HSU ini.

BACA JUGA : KPK Sita Uang dan Aset Bupati HSU Nonaktif Abdul Wahid Senilai Rp 14,2 Miliar

Menurut Sahrujani, terpilih dirinya merupakan hanya babak permulaan. Sebab, menurut dia, untuk menghadapi tantangan politik ke depan harus bekerja keras demi meraih kemenangan pada even politik baik pemilu maupun pemilihan kepala daerah (pilkada) pada 2024 nanti.

“Saya pun siap jika Partai Golkar untuk mengusung saya menjadi HSU 1 (calon Bupati HSU). Kuning haru siap dan memenangkan pemilihan bupati dan legislatif pada 2024 nanti,” pungkas Haji Jani.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2022/01/30/terpilih-pimpin-golkar-hsu-gantikan-wahid-sahrujani-usung-misi-pulihkan-simpati-pemilih/
Penulis Muhammad
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.