Kader IPNU-IPPNU Didorong jadi Definisi Pemuda Tabalong Terdepan

0

PARA kader Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) serta Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) didorong bisa menjadi definisi pemuda di Kabupaten Tabalong terdepan.

HAL demikian disampaikan oleh Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Tabalong, Ari Wahyu Utomo, saat memberi materi dalam kegiatan Masa Kesetiaan Anggota (MAKESTA) Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU Murung Pudak di SMK Tabalong, Tanjung, Sabtu (18/12/2021).

“Mari kita saling sharing dan bertemu agar menjadi kader-kader Islam yang baik,” ujarnya.

Selain itu, Ari juga berharap para anggota KNPI dapat memberikan contoh yang baik bagi organisasi kepemudaan.

“KNPI sebagai induk organisasi kepemudaan, wajib memberikan contoh yang baik bagi organisasi kempudaan lain, khususnya Kader IPNU dan IPPNU Tabalong,” katanya.

BACA JUGA: 1.000 Cup Kopi Dibagikan Gratis, 3 Jenis Vaksin Disediakan di Gerai KNPI Tabalong

Ari menilai, kegiatan MAKESTA sangat berguna dalam memberikan masukan dan pembekalan bagi kader-kader IPNU dan IPPNU.

“Jangan sampai adik-adik kita di Tabalong terbawa hal-hal yang sifatnya merusak generasi muda,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Pengurus Cabang IPNU Tabalong, Sa’dillah menyatakan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan tersebut.

“Semoga nantinya kami dari IPNU bisa bersinergi, bekerja sama langsung, baik kegiatan formal maupun yang lainnya untuk bersama-sama membangun Tabalong yang terdepan,” katanya.

Kegiatan MAKESTA itu sendiri mengambil tema Membentuk Kader Pelajar NU yang Kuat Dalam Aqidah untuk Menyiapkan Generasi Penerus Agama dan Bangsa. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.