Dukung Bamasung, Warga Desa Manduin Sediakan Konsumsi Ringan di Bawah Jembatan Hauling Km 52

0

EVEN tahunan dalam Balarut Maharagu Sungai (Bamasung) 3 dengan menyusuri aliran Sungai Tabalong sepanjang 25 kilometer, mendapat sambutan hangat dari warga.

KEPALA Desa Manduin, Kecamatan Muara Harus, Rabaniah bersama warganya turut berpartisipasi dengan menyediakan konsumsi ringan berupa mie instan dan minuman bagi peserta Bamasung 3 di bawah Jembatan hauling Kilometer 52, Desa Manduin, Sabtu (27/11/2021).

Menurut Rabaniah, kegiatan ini tak hanya menjelajahi aliran Sungai Tabalong tapi juga bertujuan membersihkan sungai dari sampah. Apalagi, saat ini, memasuki musim penghujan sehingga volume sampah cukup banyak yang terbawa arus sungai.

Mendukung kegiatan positif itu, Rabaniah bersama warga Desa Manduin ingin membantu para peserta Bamasung dengan menyediakan konsumsi sekadarnya.

BACA : Terjunkan 26 Lanting, Komunitas Pencinta Alam Siap Bersihkan Sungai Tabalong dari Sampah

Bagi dia, kegiatan Bamasung sangat penting karena bisa memberi pendidikan positif bagi warga, terutama di bantaran sungai untuk menjaganya. “Penting sekali untuk melestarikan sungai-sungai yang ada di Kabupaten Tabalong,” kata Rabaniah.

Dalam even ini, UPBS Bara Tabalong turut menurunkan lanting untuk mengapung dan menyusuri aliran sungai. Anggota UPBS Bara Tabalong, Sevhia mengaku senang bisa mengikuti kegiatan tahunan yang lebih dititikberatkan pada pendidikan ekologis.

Menurut Sevhia, tak hanya naik lanting atau rakit mengitari aliran Sungai Tabalong sepanjang 25 kilometer, tapi kegiatan Bamasung juga diisi dengan aksi bersih-bersih dengan memungut sampah yang hanyut di sungai.

BACA JUGA : Dilepas Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani : Even Bamasung Bisa Diagendakan Tiap Tahun

Dirinya mengaku bisa mengumpulkan satu kantong sampah dalam kegiatan pada hari itu. Menurut Sevhia, kegiatan Bamasung akan bisa mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap keberadaan Sungai Tabalong.

“Jika Sungai Tabalong lestari, apalagi bisa ditanam pepohonan untuk menahan erosi atau abrasi, malah manfaat yang dirasakan kepada kita semua,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.