Bantu Tabalong Turunkan Level PPKM, Adaro Suplai 5.500 Dosis Vaksin Covid-19

0

PERUSAHAAN tambang batu bara nasional, PT Adaro Indonesia, menyerahkan bantuan 5.500 dosis vaksin yang didistribusikan secara gratis kepada masyarakat di Kabupaten Tabalong.

PENYERAHAN secara bantuan vaksin dilakukan Presiden Direktur PT Adaro Indonesia, Chia A Hoo bersama Direktur External PT Adaro Indonesia, Priyadi kepada Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani di Aula Pendopo Bersinar, Tanjung, baru-baru tadi.

Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani menyampaikan apresiasi atas peran PT Adaro Indonesia dalam menanggulangi pandemi.

“Apa yang dilakukan Adaro harus diapresiasi dan disyukuri karena memberikan keyakinan kepada kita dalam upaya mewujudkan masyarakat Tabalong yang sehat dan tangguh,” katanya.

BACA JUGA: Ratusan Warga Ramai-ramai Ikuti Vaksinasi Covid-19 di Universitas NU Kalsel

Menurutnya, saat ini Tabalong berada pada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 dengan pencapaian target vaksinasi sebesar 35 persen. “Agar posisi kita berada di PPKM Level 2, target pencapaian vaksinasi harus 50 persen,” ujarnya.

Dengan adanya vaksin dari PT Adaro Indonesia, tambahnya, akan sangat membantu dalam upaya pencapaian target vaksinasi. “Mari kita bersama-sama menembus angka psikologis 50 persen agar kegiatan ekonomi semakin menggeliat,” tambahnya.

Pemberian bantuan vaksinasi merupakan bagian dari Program Adaro Berjuang Untuk Indonesia yang dilakukan perusahaan di lima kabupaten di wilayah operasional perusahaan di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalsengteng).

BACA JUGA: Vaksin On The Spot Langsung Habis

Total vaksin yang didisitribusikan Adaro berjumlah 15.000 dosis yang merupakan rangkaian berkelanjutan setelah sebelumnya Adaro memberikan dukungan berupa konsentrator oksigen, ambulance, logistik, obat-obatan dan dukungan untuk para tenaga medis serta pekerja rumah sakit melalui BNPB.

Pendistribusian 15.000 vaksin tahap pertama ditargetkan untuk Tabalong sebanyak 5.500 vaksin dengan 10 titik sebaran, 4.500 vaksin untuk 21 titik sebaran di Balangan, 1.000 vaksin untuk tujuh titik sebaran di HSU, 2.500 vaksin untuk delapan titik sebaran di Barsel serta 1.500 vaksin untuk lima titik sebaran di Bartim.

Setelah 15.000 vaksin tahap pertama ini terserap habis, Adaro siap memberikan kuota tambahan untuk vaksin gelombang berikutnya. (jejakrekam)

Pencarian populer:vaksin Tabalong
Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.