Tembus 67.510 orang Penerima “Vaksinasi Bergerak” Paman Birin

0

BERDASARKAN data Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, jumlah penerima vaksin berhasil melampaui target, tembus diangka 67.510 orang dari  target awal minimal 10.000. 

KEPALA Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan H Muslim melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Syahriani Noor mengatakan dengan adanya “Vaksinasi Bergerak” kabupaten/kota lebih termotivasi. “Alhamdulillah kabupaten kota lebih termotivasi, kita lampaui target,” ujarnya.

Ia menyebutkan, total capaian Vaksinasi Bergerak tanggal  6 hingga 9 Oktober 2021 sebanyak 67.510.  Dirinya menyampaikan, untuk Kota Banjarmasin 27.886, Banjarbaru  2035, Banjar 4123, Tala 4.411, Tanbu  6.968 Kotabaru 4525, HST 1567, Balangan 1.950. Tabalong  3.302, HSU 2615, HSS 1.515, Tapin 1838 dan Batola 4775.  “

Syukur Alhamdulillah, kita akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk melindungi rakyat dari Covid-19,” ucap Gubernur Sahbirin Noor, Minggu (10/10/2021).

BACA: Bupati Hj Noormiliyani Apresiasi Cara Paman Birin di “Vaksinasi Bergerak”

Menurut Paman Birin, dari tanggal 6 hingga tanggal 9 Oktober 2021, Ia berkeliling ke seluruh kabupaten/kota untuk menggerakan vaksinasi. “Kita ingin memastikan program vaksinasi dapat mencapai masyarakat hingga ke pelosok,” sebutnya.

Percepatan vaksinasi harus dilakukan secara berkelanjutan, pinta Paman Birin (sapaan Gubernur Sahbirin Noor),  menginta Terlebih vaksinasi harus diberikan kepada 75 persen masyarakat Kalsel atau sebanyak 3.1 juta orang. “Jadi saya minta bupati/walikota untuk segera mengehabiskan stok vaksin. “Kalau habis minta lagi, saya sudah perintahkan Kepala Dinas Kesehatan untuk segera mendistribusikan. Ini perintah Bapak Presiden Joko Widodo,” imbuh gubernur dua periode ini. (jejakrekam)

Penulis Asyikin

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.