Tepat Harjad Banjarmasin, Wisata Siring Menara Pandang dan Kuin Kacil Dibuka

0

MESKI kawasan Menara Padang ditutup karena Banjarmasin menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4, toh masyarakat kota tetap memadati terutama di akhir pekan.

WALAU tanpa Pasar Terapung Banjarmasin yang menjadi pusat keramaian, toh kawasan Menara Pandang hingga Patung Bekantan di Jalan Piere Tendean, tetap jadi tujuan warga bersantai.

Nah, Walikota Ibnu Sina pun memastikan tepat pada perayaan Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-495 pada 24 September 2021 nanti, lokasi destinasi wisata andalan bakal dibuka bagi publik.

“Lokasi wisata yang akan dibuka adalah Kuin Kacil (maksudnya di kawasan Jembatan Bromo) dan lokasi wisata Siring Menara Pandang,” ucap Walikota Ibnu Sina kepada awak media di Rumah Alam Sungai Andai Banjarmasin, Selasa (21/9/2021).

BACA : Menara Pandang Ditutup Akibat Pandemi, Wisata Susur Sungai Diberi Dispensasi

Hanya saja, beber Ibnu Sina, saat ini Banjarmasin masih dalam status PPKM level 4, maka saat operasional nanti, kedua lokasi wisata tersebut akan memberlakukan aturan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.

“Mungkin setelah Hari Jadi Banjarmasin akan membukanya, tapi tetap dengan prokes. Hanya diizinkan 25 persen pengunjung dari kapasitas yang ada,” ucap Ibnu Sina.

Ia mengingatkan agar nanti diatur pihak pengelola, sehingga tidak terjadi kerumunan yang luar biasa. “Diatur untuk teknisnya supaya tidak terjadi kerumunan,” pungkasnya.

BACA JUGA : Pemkot Banjarmasin Berencana Pasang Pagar Pengaman di Siring Menara Pandang

Sebelumnya, aktivitas susur sungai dengan kelotok dengan rute mengelilingi Sungai Martapura telah dibuka dengan kapasitas penumpang terbatas. Tak mengherankan, jika kawasan Siring Tendean yang menjadi pusat keramaian publik tetap jadi pilihan bagi warga urban untuk bereaksi di tengah pandemi berkepanjangan.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2021/09/21/tepat-harjad-banjarmasin-wisata-siring-menara-pandang-dan-kuin-kacil-dibuka/
Penulis Siti Nurdianti
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.