Hari ini, Masjid Al Jihad Banjarmasin Shalatkan 22 Jenazah

1

SUARA SIRINE silih berganti berbunyi dari mobil ambulance, khususnya lima waktu shalat fardhu setiap hari yakni Subuh, Dhuhur, Ashar, Isya, dan Magrib.

TAK LAIN adalah tanda ada penyenggaraan fardhu kifayah shalat jenazah yang digelar Masjid al Jihad Jalan Cempaka Besar Kelurahan Kertak Baru Ulu Banjarmasin Tengah Kota Banjarmasin.

Hari ini Minggu 8 Agustus 2021 tercatat sedikitnya 22 jenazah dishalatkan di Masjid Al Jihad Banjarmasin. “Ya, betul hari ini ada 22 jenazah dishalatkan di Masjid Al Jihad Banjarmasin,” ucap Sekretaris Masjid Al Jihad Banjarmasin H Mudatsir kepada jejakrekam.com, Minggu (8/8/2021).

Menurutnya, dari 22 jenazah itu terdapat 7 jenazah terpapar Covid-19 dan dishalatkan di halaman parkir luas Masjid Al Jihad, sedangkan 15 jenazah tidak terkonfirmasi positif dan dishalatkan di ruang induk Masjid Al Jihad Banjarmasin.

Jenazah yang terpapar Covid-19, sebutnya, kiriman dari Rumah Sakit dan jenazahnya pun sudah berada di dalam ambulance, dan petinya pun ada yang dibalut terlebih dahulu oleh pihak RS.

Mudasir menambahkan, memang hari ini Minggu 8 Agustus 2021 sebanyak 22 jenazah disholatkan di Masjid Al-Jihad Banjarmasin. Meski begitu, Ia mengakui hari biasa tidak sebanyak hari ini Minggu. “Tapi, biasa setiap hari di atas sepuluh jenazah. Dan yang terbanyak jenazah dishalatkan pada waktu Dhuhur,” ujarnya.

Untuk diketahui, Masjid Al Jihad Banjarmasin Diresmikan sejak 1969 atau 25 Rabiul Awal 1389 H silam, keberadaan Mesjid Al Jihad adalah merupakan bagian dari perjalanan Muhammadiya di Kota Banjarmasin.

Teks. Shalat Jenazah di Ruang Induk Masjid Al Jihad Banjarmasin.

Dulu bangunannya berbahan kayu Ulin, kini sudah berganti beton. Tidak hanya itu, demi menambah kenyamanan jemaahnya Mesjid Al Jihad juga dilengkapi fasilitas yang canggih.

Fasilitas tersebut diantara berupa eskalator atau tangga berjalan untuk memudahkan jemaah menaiki lantai atas. Kemudian di sekitar lingkungan mesjid, bangunan tersebut juga dilengkapi dengan sedikitnya 40 CCTV.

BACA: Potong 80 Ekor Sapi Hanya Butuh 4 Jam dengan Restraning Box Masjid Al Jihad

Para Imam Rawatib (Imam setiap shalat fardhu) juga para penghafal Al Quran, ditunjang pula para muadzin dengan suara merdu, sehingga menambah khusu beribadah.

Tak heran setiap shalat fardhu jamaahnya sangat banyak, apalagi kini penyenggara jenazah setiap hari waktu shalat. Urusan kenyamanan, Mesjid Al Jihad juga tidak perlu diragukan lagi. Bagaimana tidak, dengan hamparan sajadahnya yang bersih.

Jemaah yang beribadah di tempat tersebut juga bisa merasakan hawa sejuk lantaran ruangan terpasang kipas angin maupun AC (air conditioner).

Mesjid Al Jihad juga memiliki sebuah ruang perpustakaan, klinik pengobatan gratis, Radio Al Jihad, mobil ambulance, tempat pemandian jenazah, Tempat Pemakaman Umum (TPU), serta toilet dan tempat wudhu yang bersih.

Yang lebih mencengangkan adalah kepatuhan terhadap Protokol Kesehatan (Prokes), sehingga para jamaah rata-rata diberikan ruang untuk selalu bersih dan sehat.

Mobil ambulance yang mengantar jenazah ke pemakaman pun dikawal langsung dari kepolisian yang siaga setiap saat. Dan Masjid Al Jihad Banjarmasin kini diketuai H Riza Rahman Lc. “Semoga Mereka Semua Mendapat Rahmat dari Allah SWT”, Amin. (jejakrekam)

Penulis Asyikin
1 Komentar
  1. Andiarto berkata

    Semoga masjid Al Jihad Banjarmasin kualitas sarananya semakin baik.

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.