Komunitas Sahabat Peduli Sesama Bagikan Sembako Kepada Dua Yayasan

0

KOMUNITAS Sahabat Peduli sesama kota Muara Teweh, bagikan sembako kepada yayasan panti asuhan yang langsung diterima pengurus.

PERTAMA yayasan yang menerima panti asuhan Khoirunnas jalan Bangau, dimana diserahkan oleh anggota Eko Agus Arryanto kepada pengurus, Jumat (6/8/2021).

Kemudian penyerahan dilanjutkan pada yayasan panti asuhan Nurul Mustopa jalan Imam Bonjol berupa beras, gula, mie instan, telur dan masker.

Anggota Komunitas Sahabat Peduli Sesama Eko Apriyanto mengatakan, pembagian sembako untuk yayasan baru pertama kali dilakukan, namun kedepannya pembagian satu kali dalam sebulan.

BACA: Sasar Warga Miskin, Lurah Melayu Bagikan Ratusan Paket Sembako

Eko juga berharap bantuan saat pandemi Covid-19 sangat berguna, apalagi yang dibagikan adalah sembako untuk kebutuhan sehari hari.

Dikatakannya, rencana kedepan pembagian juga diberikan kepada warga tidak mampu khususnya di kota Muara Teweh. “Saya berharap bantuan ini berlanjut untuk berbagi kepada sesama untuk meringankan beban saudara kita yang membutuhkan,” katanya.

Pengasuh Yayasan Panti Asuhan Nurul Mustopa, Achmad Qusairi Al Katiri mengatakan, sangat berterimakasih atas bantuan yang sudah diserahkan.

Menurutnya, yayasan yang dipimpinnya sudah berjalan belasan tahun dimana puluhan anak yatim bertempat tinggal dalam satu wadah atau tempat yang sudah tersedia.

Selama ini memang biaya operasional sehari hari bantuan dari para dermawan baik dari kota Muara Teweh juga wilayah sekitarnya. “Atas nama pengasuh kita ucapkan terimakasih atas bantuan para dermawan selama ini,” kata Achmad Qusairi Al Katiri.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.