Seleksi Pegawai P3K, Komisi IV DPRD Banjarmasin Minta Prioritaskan Guru Honorer

0

PEMKOT Banjarmasin membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) untuk guru pada tahun 2021. Tercatat, ada 1.339 guru berstatus P3K yang akan direkrut.

WAKIL Ketua Komisi IV DPRD Banjarmasin Zainal Hakim meminta pemerintah kota untuk memastikan alokasi calon P3K guru sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

“Jangan sampai ketika formasinya muncul tidak mengakomodir kawan-kawan P3K, terutama para guru honorer yagn sudah lama mengabdi di sekolah-sekolah yang ada di Banjarmasin. Kami ingin memastikan hal itu,” ucap Zainal Hakim kepada jejakrekam.com, Selasa (6/7/2021).

Dalam waktu dekat, Zainal mengatakan komisi bidang pendidikan dan kesejahteraan rakyat akan memanggil pihak Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin. Topik pembahasan adalah untuk membicarakan nasih guru honorer dan P3K lama, jelang seleksi.

“Kedua kami ingin memperjelas status kawan-kawan guru agama terutama yang mengajar di SD dan SMP baik negeri maupun swasta. Karena selama ini informasi yang kami dapat semacam ada tarik ulur antara Kementerian Agama dengan Dinas Pendidikan,” ucap Sekretaris Fraksi PKB DPRD Banjarmasin ini.

BACA : BKD Banjarmasin Buka Sebanyak 1.516 Formasi CPNS 2021 dengan Tiga Kategori

Dia ingin memastikan seluruh elemen tenaga pendidik, baik guru pelajaran umum, maupun guru agama bisa terakomodir dalam seleksi tahun ini.

“Ketika bulan depan itu dilakukan seleksi, kita berharap walaupun secara jumlah (lowongan) masih belum terpenuhi, ketika formasi disediakan minimal (kepentingan) kawan-kawan guru honorer bisa tertampung,” ujar Zainal Hakim.

Aktivis muda NU ini menegaskan pihaknya terus mendorong pemerintah mencari jalan terbaik untuk nasib guru-guru honorer. Terutama dengan masa pengabdian yang sudah lama. Apalagi, beberapa kali, para guru honorer mengadukan nasibnya ke dewan.

Zainal mengakui alokasi anggaran untuk sektor pendidikan tahun 2021 tak jauh berbeda dengan tahun lalu. Terlebih, dengan adanya pandemi Covid-19, DPRD Banjarmasin memutar otak untuk merancang anggaran yang efektif dan efesien. “Kondisi kawan-kawan guru honorer harus menjadi perhatian khusus di DPRD Banjarmasin,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.