Zairullah Tinjau Vaksinasi Serentak di Tanah Bumbu

0

DINAS Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) mengadakan vaksinasi serentak di Bumi Bersujud.

BUPATI Tanbu HM Zairullah Azhar melihat secara langsung meninjau vaksinasi tersebut di Kantor Kecamatan Kusan Hilir.

Kepala Dinkes Tanbu, Setia Budi mengungkapkan kegiatan vaksinasi serentak ini merupakan upaya pemerintah dalam mempercepat pelayanan vaksinasi ke masyarakat.

BACA: Safrizal Usul Vaksinasi Lansia Tanah Bumbu Door To Door

Dalam vaksinasi itu lanjutnya, disediakan sebanyak 4.100 dosis vaksin yang disebarkan di seluruh wilayah Bumi Bersujud. Dilaksanakan serentak di 12 kecamatan pada 14 puskesmas yang ada.

“Ditargetkan pada tiap kecamatan dapat melayani minimal 150 dosis per hari. Khusus untuk pelaksanaan di Kantor Kecamatan Kusan Hilir hari ini, ditargetkan 350 dosis,” kata Budi.

Target vaksinasi serentak itu adalah guru dan tenaga kependidikan, para lansia yang masuk kategori resiko tinggi, aparat pemerintahan desa serta kalangan masyarakat lainnya.

BACA JUGA: Usai Pantau Vaksinasi, Bupati Tanbu Blusukan di Kusan Hilir

Sementara Bupati Zairullah Azhar mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi dukungan dan antusiasme masyarakat dalam mengikuti vaksinasi serentak.

“Pandemi Covid adalah ujian bagi kita. Kita harus terus berdoa yang terbaik, dan vaksinasi ini adalah bentuk ikhtiar kita dalam mengatasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu,” ujar Zairullah.

Dengan usaha bersama dan gerakan terpadu di masyarakat, maka pandemi Covid 19 akan dapat diatasi.

Bupati juga menghimbau agar masyarakat selalu menjaga kebersihan dan tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan, seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.(jejakrekam)

Penulis Muaz
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.