Peringati May Day, Besok Buruh Tidak Akan Turun ke Jalan

0

FEDERASI Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kalsel, yang tergabung dalam Aliansi Buruh Banua menyatakan tidak turun ke jalan pada peringatan hari buruh atau mayday yang jatuh pada Sabtu (1/05/2021) besok.

SELAIN pandemi Covid-19 masih melanda, kebetulan tahun ini peringatan hari buruh jatuh pada bulan Ramadhan, dimana ummat muslim sedang melaksanakan ibadah puasa.

Peringatan hari buruh kali ini dilaksanakan dengan buka puasa bersama dan shalat magrib berjamaah, di Kantor KSPSI, Jalan Mantuil Permai, RT 2, No 36, Kelurahan Mantuil, Kota Banjarmasin.

BACA: May Day, GMNI Kalsel : Tolak Omnibus Law Dan Bangun Posko Aduan Pekerja Untuk Lindungi Hak Buruh

Biro Hukum KSPSI Sumarlan mengatakan, tidak mungkin turun ke jalan, karena pasti akan mengganggu ibadah puasa bagi anggotanya, terlebih saat ini pandemi Covid-19 masih berlangsung.

Namun ia akan memantau perusahaan yang nakal, tidak membayar atau mencicil Tunjangan Hari Raya (THR) bagi buruh. “Yang paling mendesak adalah THR, kalau ada perusahaan yang tidak membayar maka harus menyampaikan ketidak mampuannya dengan dibuktikan audit kerugian perusahaan dan sebagainya,” ucapnya usai buka puasa bersama, Jumat (30/04/2021).

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemprov Kalsel Siswansyah yang turut hadir dalam acara tersebut mengatakan, peringatan hari buruh kali ini dilaksanakan dengan kesederhanaan, namun memiliki makna yang mendalam.

BACA JUGA: Minta THR Jangan Dicicil, Aliansi Buruh Banua Desak Perusahaan Nakal Ditindak Tegas

Terkait pembayaran THR, ia mengatakan, sesuai surat edaran mentri ketenagakerjaan dan surat edaran PJ Gubernur Kalsel, untuk THR pada tahun 2021 ini tidak boleh lagi dicicil seperti tahun sebelumnya.

“Kami membuka posko pengaduan, yang akan dibuka dari H-7 Idul Fitri sampai H+7, bila ada perusahaan yang tidak membayarkan THR maka akan kita panggil dan diberikan teguran bahkan sanksi,” paparnya.

Direktorat Intelkam Polda Kalsel mengapresiasi apa yang sudah diputuskan Aliansi Buruh Banua untuk tidak turun ke jalan, dan dikemas dengan kegiatan buka puasa bersama.

“Kami berterimakasih kepada Aliansi Buruh Banua karena bisa bersama-sama bisa menjaga situasi kamtibmas khusunya di banua kita, semoga buruh bisa mengangkat perekonomian di daerah ini,” tutup Panit III Subdit Sosbud Dit Intelkam Polda Kalsel, Ipda Hery Pramana Putra.(jejakrekam)

Penulis Iman Satria
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.