Di Podcast Media, Safrizal Paparkan Strategi Cegah Covid-19

0

PENJABAT Gubernur Kalsel, Dr Safrizal ZA menjadi narasumber utama pada Podcast Radar Banjarmasin, Selasa (20/04/2021).

DALAM podcast ini, Safrizal memaparkan strategi penanggulangan atau pencegahan Covid-19, terutama terkait vaksinasi, PPKM, dan mudik lebaran.

Dikatakan Safrizal, dalam program vaksinasi tahap I dan II, sebanyak 678 ribu jiwa akan divaksin. Mereka terdiri dari Tenaga Kesehatan, Pelayan Publik, dan Lansia.

Untuk mencapai target sasaran vaksinasi, terutama bagi kalangan lansia, Safrizal akan merubah strategi. “Kita akan ubah strategi agar capaian vaksinasi khususnya bagi lansia meningkat. Pelaksanaan vaksinasi akan dilaksanakan di tempat publik yang ada di desa,” sebutnya.

Kemudian terkait PPKM, Pemprov Kaleel telah memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berskala mikro tahap ke enam, selama 14 hari terhitung sejak 20 April 2021.

Dikatakan Safrizal, secara nasional pemerintah optimistis penerapan PPKM Mikro cukup efektif menekan laju penularan Covid-19. “Selama PPKM mikro diterapkan, pandemi Covid-19 di Tanah Air sudah menunjukkan perbaikan, yakni dengan penurunan kasus,” jelasnya.

Terkait mudik lebaran, Safrizal menegaskan pemerintah melarang mudik.

Pihaknya bersama jajaran TNI-Polri akan menyusun teknis terkait larangan mudik, seperti check point di beberapa pintu masuk pemudik.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.