Hanya untuk Kendaraan Pribadi, Angkutan Barang Dilarang Melintas di Jembatan Alalak Lama

0

JEMBATAN Alalak 1 yang lama di Kayutangi Ujung resmi dibuka mulai Kamis (15/4/2021) besok. Kendati begitu, jembatan tersebut hanya boleh dilalui kendaraan pribadi, bukan untuk angkutan barang.

KEPALA Seksi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin, Fepbry Ghara Utama berkata jembatan Alalak 1 bakal dibuka pada jam-jam tertentu.

Operasionalnya hanya berlangsung dua waktu; pagi pukul 07.00-09.00 Wita dan sore dari 16.00 sampai 18.00 Wita. “Yang boleh melintas di situ adalah kendaraan roda dua dan angkutan penumpang,” katanya, Rabu (14/4/2021).

Sementara untuk kendaraan yang mengangkut barang, seperti mobil truk berukuran di bawah 6 ton, misalnya, dialihkan ke jalan Perumnas atau Kayutangi Ujung untuk melalui Jembatan Alalak II.

Fepbry bilang Jembatan Alalak 1 yang lama ini hanya dibuka untuk satu arah. Yakni dari Banjarmasin menuju luar kota.

“Untuk jembatan Alalak II, yang ingin masuk kota itu ada dua jalur. Boleh ke kiri atau kanan untuk pengangkut penumpang. Sedangkan pengangkut barang wajib hanya boleh belok kiri,” tegasnya.

BACA JUGA: Jembatan Alalak 1 Lama Hanya Dibuka Pagi dan Sore Hari

Ditanya sampai kapan Jembatan Alalak 1 ini dibuka. Fepbry belum berani memastikan. Dia bilang masih melihat situasi dan kondisi sembari terus melakukan evaluasi.

“Untuk pastinya kita belum tahu. Mungkin sampai jembatan ini (Alalak 1 yang baru) jadi. Sambil kita evaluasi terus,” pungkasnya.

Sebelumnya, jembatan Alalak 1 yang lama di Kayutangi Ujung dilakukan uji coba, Rabu (14/4/2021) sore.

BACA JUGA: Jembatan Alalak 1 Lama Segera Dibuka, Rosehan Ingatkan Jangan Sampai Molor Lagi

Pantauan jejakrekam.com di lapangan, sejak pukul 17.00 Wita para pengendara sudah boleh melintas di jembatan tersebut. Waktu operasional saat uji coba ini hanya selama 30 menit.

Pelaksanaan uji coba itu sendiri dikawal oleh puluhan petugas Dinas Perhubungan dan Satlantas Polresta Banjarmasin.

“Mudah-mudahan dalam waktu setengah jam (dibuka) mungkin dapat mengatasi kemacetan,” kata Wakasatlantas Polresta Banjarmasin, R Joko Setiawan.

Sementara Fepbry menyatakan bahwa selama pelaksanaan uji coba pembukaan jembatan berjalan lancar. Tidak terjadi hambatan selama pembukaan. (Jejakrekam)

Penulis M Syaiful Riki
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.