Usai Lepas Jabatan Walikota, Darmawan Jaya Pilih Pimpin Partai Nasdem Banjarbaru

0

TINGGAL hitungan hari, Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan akan melepas jabatannya. Persisnya pada Rabu (17/2/2021) periode kepemimpinannya meneruskan sisa masa jabatan mendiang Walikota Nadjmi Adhani akan segera berakhir.

MESKI kalah dengan sang penantang dalam perebutan kursi bergengsi orang nomor satu dan dua di Balai Kota Banjarbaru pada 9 Desember 2020 lalu, berduet dengan mantan Kepala Dinas Kimpraswil (Pekerjaan Umum) Kalsel, Martinus, ternyata Darmawan Jaya Setiawan tak ingin jauh dari dunia politik dan pengusaha yang telah membesarkannya.

Walikota Banjarbaru ini mengaku sudah lama mendapat surat keputusan (SK) sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Banjarbaru langsung dari Ketua Umum, Surya Paloh.

“Sebenarnya sudah lama, saya dapat SK sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Kota Banjarbaru. Ya, persisnya saya pencalonan saya bersama almarhum Pak Nadjmi Adhani, kemudian diteruskan bersama Pak Martinus di Pilwali Banjarbaru,” ucap Darmawan Jaya Setiawan kepada jejakrekam.com, Senin (15/2/2021),

BACA : Wakil Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Ungkap Pesan Terakhir Almarhum Nadjmi Adhani

Mantan Ketua DPC PPP Banjarbaru ini mengaku tertarik dengan Partai Nasdem, karena ketika dirinya mencalonkan diri justru tak dikenakan biaya politik seperti mahar.

“Jadi, sikap konsisten Partai Nasdem yang menolak mahar politik dalam pilkada lalu, ini yang membuat saya menerima tawaran untuk memimpin partai ini di Banjarbaru,” kata Jaya, sapaan akrabnya.

Bagi Jaya, dengan empat kursi Partai Nasdem di DPRD Kota Banjarbaru, tentu bisa menjadi lokomotif untuk memberikan kritikan yang berguna bagi pemerintahan kota ke depan.

Ia hakkul yakin Partai Nasdem di Banjarbaru akan makin menguat dan mengakar sebagai parpol pilihan masyarakat Kota Idaman. Menurut Jaya, tipikal masyarakat Banjarbaru yang lebih terbuka menjadikan pilihan lebih logis terhadap parpol ke depan, khususnya saat Pemilu.

BACA JUGA : Darmawan Jaya Setiawan Dinonaktifkan sebagai Ketua DPC PPP Banjarbaru?

Meski tetap bergeluk di dunia politik, Jaya pun mengatakan usai meletakkan jabatan sebagai Walikota Banjarbaru yang akan digantikan penerusnya, HM Aditya Mufti Ariffin dan Wartono sebagai walikota-wakil walikota terpilih hasil pilkada, tetap menggeluti dunia usaha.

“Ya, tetap menjadi pengusaha sekaligus politisi untuk membesarkan Partai Nasdem yang telah diamanatkan Pak Surya Paloh. Tentu, parpol ini butuh pengelolaan yang serius agar bisa menjadi parpol besar,” imbuh Jaya.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/tag/martinus-darmawan-jaya-setiawan/,https://jejakrekam com/2021/02/15/usai-lepas-jabatan-walikota-darmawan-jaya-pilih-pimpin-partai-nasdem-banjarbaru/
Penulis Rahim
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.