Sediakan Pertamax, Pertashop Hadir Perdana di Hulu Sungai

0

ANGGOTA Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Syaifullah Tamliha dari fraksi PPP meresmikan unit Pertashop perdana di kawasan hulu sungai, pada Sabtu (9/1/2021). Unit ini terletak di Desa Lampihong Selatan, Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan.

“KEHADIRAN Pertashop di Pedesaan ini untuk memenuhi kebutuhan BBM masyarakat yang jauh dari SPBU, namun di Pertashop ini hanya menyediakan Pertamax,” ujarnya.

Menurut Syaifullah, hadirnya Pertashop di pedesaan ini bukan untuk mematikan pelangsir atau penjual minyak eceran. Namun, lebih kepada untuk mempermudah masyarakat dalam memperoleh BBM.

“Di Pertashop ini pelangsir boleh membeli BBM, karena ini bukan BBM bersubsidi,” ujarnya.

Soal harga, Pertashop ini mematok ongkos sama dengan di SPBU. Ditegaskannya, Pertashop perpanjangan tangan dari Pertamina untuk masyarakat desa.

“Pertashop merupakan upaya untuk mendekatkan akses energi ke masyarakat pedesaaan dengan harga sama seperti di SPBU,” ucap Syaifullah.

Selain BBM, Pertashop ini ungkapnya juga menyediakan gas elpiji 3 kilogram, namun peruntukkannya hanya untuk masyarakat kurang mampu.

Syaifullah berharap dengan hadirnya Pertashop ini di wilayah pedesaan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan BBM dan elpiji masyarakat.

Sementara, Salah seorang Kepala Desa yang dekat dengan Lokasi Pertashop, Norhan Riwandi, mengaku sangat senang dan mengapresiasi kehadiran Pertashop di wilayah pedesaan ini.

“Hadirnya Pertashop di Desa Lampihong ini dapat membantu memudahkan masyarakat desa untuk mendapatkan BBM dengan harga yang lebih murah,” ujarnya Kepala Desa Jinamun ini.

Karena menurutnya selama ini kalau masyarakat ingin membeli BBM dengan harga lebih harus menempuh jarak puluhan kilo.

“Sebelum ada Pertashop ini warga harus ke SPBU di wilayah HSU atau Paringin yang berjarak puluhan kilometer,” ucapnya.

Dirinya mewakili masyarakat sangat berterima kasih kepada Pertamina terlebih kepada Syaifullahyang telah memperjuangkan keberadaan Pertashop ini di Kecamatan Lampihong.

Peresmian outlet Pertashop pertama di Kabupaten Balangan ini dihadiri oleh Kapolsek Lampihong, perwakilan Danramil Lampihong dan kepala desa se-Kecamatan Lampihong. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.