Debat Perdana, Zairullah-Rusli Optimistis Tanbu Bisa Kejar Ketertinggalan dari Daerah Lain

0

PASANGAN calon bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu nomor urut 3, Zairullah Azhar dan Muhammad Rusli (ZR) berkomitmen untuk membawa Tanbu menjadi kabupaten terbaik, dan menjadi penyangga ibukota negara.

HAL ini disampaikan saat debat kandidat perdana, yang dihelat KPU Tanbu di salah satu stasiun televisi, Sabtu (14/11/2020).

“Presiden SBY hadir (menyerahkan penghargaan) dan memberikan komentar luar biasa, bahwa Tanbu merupakan Bayi Ajaib,” ujar Zairullah mengenang kisah tempo dulu.

BACA JUGA: Debat Perdana Pilkada Tanbu, Mila-Zainal Tekankan Program Pembangunan Dari Kampung

Zairullah mengatakan tingkat kemiskinan di Tanbu menduduki peringkat pertama di Kalsel, sedangkan pertumbuhan ekonomi nomor dua di Kalsel. Di sisi lain pengangguran nomor dua tertinggi di Kalsel.

“Angka putus sekolah sangat banyak, belum lagi penyakit masyarakat, baik itu narkoba termasuk AIDS, ini masalah yang memotivasi kami,” ucap Zairullah.

BACA JUGA: Debat Perdana, SHM-MAR Pamerkan Serangkaian Program Pro Rakyat

Dari serangkaian persoalan, dia optimistis Tanbu bisa mengejar ketertinggalan dibandingkan daerah lain.

Ada empat program yang ditawar ZR, pertama membangun SDM, kedua membangun ekonomi, membangun infrastruktur, dan membangun penguatan pemerintahan.

“Kami ingin menjadi Kabupaten Tanah Bumbu menjadi daerah yang luar biasa, dengan kemaritimannya, seperti pelabuhan peti kemas, dan lainnya,” tutur Zairullah.

BACA JUGA: Debat Pilkada Tanbu, KPU Angkat Tiga Persoalan Di Daerah

Kata Zairullah, Kabupaten Tanah Bumbu juga akan menjadi penyangga ibukota negara yang akan berada di daerah Penajam, Kaltim.

“Kami mempersiapkan itu semua untuk kemajuan Kabupaten Tanah Bumbu kedepannya,” ucap Zairullah. (jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.