Target Meleset, Kelurahan Zona Merah Covid-19 di Banjarmasin Bertambah

0

TARGET zona hijau yang dipasang tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Banjarmasin pada pertengahan Oktober ini boleh dikatakan meleset.

ALIH-ALIH menghijaukan satu kelurahan yang tersisa yakni Seberang Mesjid, jumlah kelurahan yang saat ini berstatus zona merah di Banjarmasin justru bertambah.

Juru Bicara tim GTPP Covid-19 Kota Banjarmasin Machli Riyadi menyebut, Kelurahan Sungai Miai berubah status dari zona hijau ke merah.

“Menjadi merah, karena adanya kasus meninggal dan penambahan kasus positif (Covid-19),” terang Machli kepada wartawan di Banjarmasin, Rabu (14/10/2020) sore.

BACA JUGA: Dalam Hitungan Hari, Banjarmasin Ditarget Sudah Jadi Zona Hijau Covid-19

Kata Machli, berdasar data yang disuguhkan Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin per Selasa (13/10/2020) kemarin, kelurahan Sungai Miai mencatat sebanyak 5 kasus baru penderita virus corona.

“Sementara sebelumnya ada 8 orang yang belum selesai masa pemantauan, sehingga total berjumlah 13 kasus. Akan kita evaluasi lagi nanti,” tutur Machli.

Di satu sisi, penambahan kasus baru bukan hanya terjadi di kelurahan Sungai Miai saja. Kepala Dinkes Banjarmasin itu menyebut ada 15 kasus baru dalam dua hari terakhir. Total itu diketahui dari berbagai kelurahan yang ada di ibu kota Kalsel tersebut.

BACA JUGA: Plt Walikota Hermansyah Pasang Target Banjarmasin Zona Hijau Covid-19 Bulan Depan

Perlu diketahui, Sungai Miai menambah rentetan daftar kelurahan zona merah di Banjarmasin. Setelah sebelumnya ada Seberang Mesjid, kelurahan satu-satunya yang mampu keluar dari zona merah.

Kata Machli, tidak ada jaminan suatu kelurahan yang dinyatakan sudah zona hijau ini aman dari Covid-19 alias sewaktu-waktu bisa saja kembali jadi zona kuning, bahkan sampai merah.

Makan dari itu, ia meminta warga Banjarmasin untuk tetap disiplin protokol kesehatan. Minimal seperti memakai masker dan menjaga jarak aman. Serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).

“Ini adalah ancaman gelombang kedua di Banjarmasin. Mari kita bersama sama untuk menjaga situasi saat ini yang sudah melandai kurvanya dan jangan sampai naik lagi,” imbaunya. (jejakrekam)

Penulis M Syaiful Riki
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.