Cabup Banjar Andin Sofyanoor : Nomor 2 Simbol Penyeimbang dan Menuju Kemenangan

0

MENGENAKAN setelan jas membalut baju muslim, duet Andin Sofyanoor dan KH Syarif Busthomi (Guru Oton) tampak serasi saat mengikuti pengundian nomor urut pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Banjar.

DUET petarung dari jalur perseorangan ini pun dikawal massa pendukungnya tergabung dalam Kawal Andin. Mereka pun menyambut Andin-Guru Oton, ketika usai mendapat nomor urut 2, sebagai kontestan Pilkada Banjar 2020, Kamis (24/9/2020) di lobi sebuah hotel di Jalan Achmad Yani Km 7,5, Kertak Hanyar.

Andin dan Guru Oton pun disambut yel-yel tim pemenangan di lobi hotel. Lantas salah seorang langsung mengomando berteriak: “Siapa kita?” disahut “Banjar kembali bersinar”.  Tampak terlihat Ketua Tim Pemenangan Banjar Bersinar, Dr Fauzan Saleh dan beberapa tokoh Kabupaten Banjar yang mendampingi jago jalur independen ini.

BACA : Cerita Andin Sofyanoor: Dari Jualan Pisang Goreng hingga Jadi Politisi

Kepada awak media, Andin didampingi Guru Oton bersyukur mendapat nomor urut 2 yang berada di tengah. Sebab, di even pemilihan Bupati-Wakil Bupati Banjar, ada dua petarung lainnya yang mendapat nomor urut 1 dan 3.

“Nomor dua itu penuh keberkahan. Kita akan menjadi penyeimbang kiri dan kanan, semoga karena kita menjadi penyeimbang, yang bisa membawa keduanya untuk bersama-sama menuju kemenangan,” tegas Andin, calon Bupati Banjar yang seorang doktor hukum ini.

BACA JUGA : Andin-Guru Oton Dukung Kaum Perempuan Punya Posisi di Dunia Usaha Kabupaten Banjar

Bagi dia, dengan keberkahan yang telah dijalani dari setiap tahapan, maka bisa menatap suksesi tahun ini dengan membawa kesuksesan. “Sebab, nomor dua itu melengkapi antar satu sama lain,” cetus Andin, disambut yel-yel massa pendukungnya.

Usai meninggalkan hotel, Andin dan Guru Oton pun bertolak ke Martapura, ibukota Kabupaten Banjar untuk melanjutkan gerakan politik dalam sosialisasi dan jelang memasuki masa kampanye yang dimulai pada 26 September dan berakhir pada 5 Desember 2020 mendatang.(jejakrekam)

Penulis Rahim
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.