Empat Hari Kabur, Polisi Buka Suara soal Hilangnya Bocah di Keramat Raya

0

KEPOLISIAN Sektor (Polsek) Banjarmasin Timur buka suara soal kasus menghilangnya anak berinisial RM (12 tahun), yang sempat bikin heboh warga Jalan Keramat Raya, Kelurahan Sungai Bilu.

DARI keterangan RM, polisi membeberkan yang bersangkutan sengaja kabur dari rumah karena ada persoalan keluarga. Lantaran takut pulang ke rumah, RM pun dibawa seorang tetangganya ikut ke rumah kolega di kawasan Tanjung Rema, Martapura, Kabupaten Banjar.

“Pagi tadi kita jemput. Keterangan RM, dirinya sudah tidak sanggup lagi dengan perlakuan yang tidak menyenangkan dari keluarganya,” kata Kapolsek Banjarmasin Timur, AKP Susilo melalui Kanit Reskrim, Iptu Timur Yono.

BACA JUGA: Hanya Ikut Tetangga, Begini Kronologi Bocah Di Keramat Raya Yang Hilang Misterius

Timur menambahkan, pihaknya mendatangi RM dengan perwakilan keluarga yang bersangkutan. Yakni ibu kandung, tante, serta sepupunya.

Saat pertemuan tersebut, Timur menuturkan pihak keluarga sudah membuat pengakuan bahwa RM acapkali menerima perilaku tidak menyenangkan. Namun, ia tidak merinci perlakuan apa yang dimaksud.

“Untuk saat ini atas perintah Kapolsek RM kita titipkan dulu kepada kerabatnya. Sedangkan ibu, tante dan sepupunya tersebut kita serahkan kepada Unit PPA Polresta Banjarmasin untuk dilakukan pemeriksaan,” ucap Timur.

BACA JUGA: Ada Bocah Hilang Di Keramat Raya, Pencarian Sampai Datangkan ‘Orang Pintar’

Dalam kesempatan yang sama, polisi mengonfirmasi upaya pelarian RM dari keluarga bukan kali pertama ini saja. “Ini merupakan kejadian yang ke-lima. Makanya kita serahkan ke Unit PPA agar dapat dicari penyebab dan penyelesaiannya,” pungkas Timur Yono.

Sekadar mengingatkan, dalam kasus ini, RM menghilang sejak Jum’at (18/9/2020). Tak kunjung pulang berhari-hari, yang bersangkutan berhasil ditemui pada Selasa (22/9/2020). Personel rescue hingga paranormal sempat melakukan penelusuran ihwal hilangnya RM. (jejakrekam)

Penulis Sirajuddin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.