Ada Dua Kasus Covid-19, Status Zona Hijau Tabalong Tertunda

0

SETELAH sebelumnya sempat nol kasus, beberapa hari, Kasus positif Covid – 19 di Kabupaten Tabalong kembali bertambah sebanyak 2 orang, pertambahan pasien positif baru ini dilihat dari grafik tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTP2) provinsi Kalsel, Seasa (8/9/2020) pukul 16.00 wita.

BERTAMBAHNYA
pasien positif ini akibatkan harapan Tabalong untuk menjadi zona hijau dalam 28 hari kedepan tertunda.

Juru bicara Tim GTP2 Kabupaten Tabalong, dr Taufiqurrahman Hamdie ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penambahan pasien positif Covid – 19 di Tabalong.

BACA : Menuju Zona Hijau, Tabalong Harus Bertahan 28 Hari Tanpa Pertambahan Kasus

“Dua orang pasien positif baru ini berasal dari Kecamatan Tanjung dan Murung Pudak,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Tabalong ini, Selasa (8/9/2020).

Kedua pasien baru ini ungkapnya merupakan hasil tracking dari pasien suspek yang ada di Rumah Sakit H Badaruddin Kasim (RSHBK) Maburai yang salah satunya sebelumnya sudah dirawat di unit isolasi RSUD lama Tanjung sebagai pasien suspek.

Dengan bertambahnya pasien positif ini ungkapnya manambah panjang daftar masyarakat Tabalong yang terkonfirmasj positif Covid – 19.

Dalam kesempatan ini, Taufiq selalu mengingatkan agar masyarakat Tabalong tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, selalu mengenakan masker saat beraktifitas diluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, tetap menjaga jarak dengan orang lain dan menghindari kerumunan serta menerapkan pola hidup sehat dan bersih.

Hingga saat ini jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid – 19 sebanyak 289 orang dengan rincian 280 orang sisanya dah sembuh, 2 orang dalam perawatan dan 7 orang meninggal dunia.(jejakrekam)

Penulis Herry
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.