Didominasi Hasil Karantina, Pasien Sembuh Covid-19 di Kalsel Bertambah 74 Orang

0

PEMERINTAH Provinsi Kalsel mengumumkan kabar baik ihwal perkembangan penularan kasus Virus Corona (Covid-19) di Banua, Minggu   (02/08/2020). Musababnya, pada hari ini kembali pasien sembuh sebanyak  74 orang dalam sehari.

JUBIR Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel, HM Muslim, merinci puluhan  pasien sembuh  itu tersebar dari berbagai daerah. Misalnya, kesembuhan paling banyak terpantau di Kabupaten HSS sebanyak 28 pasien dari hasil Karantina.

Selanjutnya, menyusul dari karantina di Kabupaten  Tanah Laut sebanyak 23 pasien, karantina di Kota Banjarbaru sebanyak 12 pasien, karantina di Kabupaten Barito Kuala sebanyak 8 pasien serta dari hasil karantina khusus di Bapelkes Banjarbaru sebanyak 3 pasien. 

Sebaliknya, untuk penambahan kasus pasien positif hari ini juga mengalami kenaikan sebanyak  32   kasus. Sedangkan  yang meninggal dunia tidak ada penambahan.

Untuk rincian kenaikan pasien yang positif, ada di 5 kabupaten/kota. Yakni di Kabupaten Tanah Laut  sebanyak  17 pasien, Kabupaten Barito Kuala sebanyak 7 pasien, Kota Banjarbaru sebanyak 5 pasien, Kota Banjarmasin 2 pasien serta Kabupaten HSS 1 pasien. 

Mengacu perkembangan kasus hari ini, Muslim mengungkap secara akumulatif pasien terkonfirmasi positif di Kalsel hingga kini mencapai 6.192 pasien, sebelumnya hanya  6.160  pasien. 

Sedangkan,untuk Suspek hari ini ada  penurunan  sebanyak  4  orang, dimana sebelumnya sebanyak 1.170   orang dan kini menjadi  1.166  orang. (jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.