Dari Jerman, Kang Abik Akan Jadi Pembicara Webinar Perpustakaan Palnam

0

NOVELIS kawakan Habiburrahman El Shirazy atau yang akrab disapa Kang Abik kembali diundang Dinas Perputakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan selatan untuk menjadi salah satu pembicara dalam Website Seminar (Webinar).

JIKA tak ada aral melintang, penulis novel Best Seller Ayat-Ayat Cinta akan menjadi pembicara dalam webinar pada 4 Agustus mendatang.

Rencananya webinar bersama Kang Abik akan dimoderatori Kepala Ombudsman Kalsel Noorhalis Majid, warga dapat mengikuti Webinar dengan cara mendaftar secara online terlebih dahulu.

“Beliau siap mengisi webinar yang akan dilaksanakan Perpustakaan Palnam,” ucap Bunda Nunung sapaan akrabnya, Selasa (21/7/2020).

Bunda Nunung mengatakan Kang Abik akan melakukan Webinar dari luar negeri, tepatnya Jerman karena tengah berada di negara itu bertepatan seminar virtual yang telah disiapkan Dispersip Kalsel.

BACA JUGA : Kang Abik Terkesan Pelayanan Dan Fasilitas Perpustakaan Palnam

“Beliau menyatakan kesiapan Webinar dari Jerman dan kami optimis acara yang didukung Penerbit Republika ini mendapat respon positif dari peserta bukan hanya dari Kalsel tetapi juga daerah lain di Indonesia,” ucap mantan Kadispersip Kota Banjarbaru ini.

Bunda Nunung menyebut Webinar yang digelar Dispersip Kalsel ditengah pandemi COVID-19 dalam rangka mendorong minat baca masyarakat sekaligus mempromosikan Perpustakaan Palnam yang terus berinovasi.

Disisi lain, kegiatan diselenggarakan sebagai dukungan Gerakan Kalsel Membaca yang dicanangkan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor sekaligus untuk mendukung salah satu visi menjadi Kalsel Cerdas tahun 2016-2021.

“Pandemi COVID-19 tidak membuat Dispersip Kalsel berpangku tangan sehingga berinovasi memanfaatkan teknologi informasi melalui Webinar menghadirkan berbagai tokoh yang dikenal masyarakat,” katanya. (Jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Donny Muslim

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.