Optimistis Tatap Pilbup Banjar, H Rusli : Rindu akan Jati Diri Kota Serambi Mekkah

0

DINAMIKA politik jelang pemilihan Bupati-Wakil Bupati (Pilbup) Banjar 2020 semakin berdetak. Berbeda dengan daerah tetangga, Banjarmasin-Banjarbaru, dipastikan di Kabupaten Banjar tak ada sang petahana.

INI menyusul kabar kepastian mundurnya Bupati Banjar Khalilurrahman yang akrab disapa Guru Khalil dari bursa bakal calon incumbent. Guru Khalil secara mengejutkan memilih mundur dari persaingan kursi panas nomor 1 di “Kota Serambi Mekkah”.

Praktis H Rusli yang digadang-gadang menjadi pesaing kuat Guru Khalil di Pilbub 2020 nanti semakin mantap menatap perebutan Banjar 1.

Mantan Ketua DPRD Banjar ini bakal berduet dengan ulama yang merupakan mantan ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Banjar, Guru Fadhlan Asy’ari atau Guru Fadhlan.

BACA : Ingin Nyalon di Pilbup Banjar, H Rusli Siapkan Taktik Double Track

Saat ditemui jejakrekam.com di kediamannya di Martapura, Kamis (25/6/2020), H Rusli mengaku optimistis dalam meraih kursi Banjar 1 dan 2 bersama Guru Fadlan yang juga Rais Syuriah PCNU Banjar tersebut.

“Insyaallah, saya serius dalam menatap pilkada nanti maju bersama Guru Fadlan,” ucap Rusli.

Politisi Partai Golkar ini menyebut siap melanjutkan pekerjaan yang sudah dijalankan Guru Khalil serta fokus membenahi sejumlah aspek, termasuk “Kota Serambi Mekkah” yang saat ini seakan hanya julukan.

“Inti utamanya akan meningkatkan percepatan perwujudan secara nyata, jati diri Kabupaten Banjar seperti dulu sebagai Kota Serambi Mekkah, Kota Intan dan juga pusat lumbung pangan di Kalsel,” ujar H Rusli.

BACA JUGA : Ini 10 Besar Pendulang Suara Terbanyak DPRD Kalsel, Caleg Golkar H Rusli Teratas

Mantan Ketua DPRD Banjar ini menyebut dirinya bakal melakukan pembenahan pada bagian infrastruktur fisik di sejumlah sektor. Seperti pendidikan keagamaan dan pengembangan untuk meningkatkan daya tarik turis lokal maupun internasional pada wisata religius.

Anggota DPRD Kalsel ini  juga menyatakan akan memperjuangkan gaji atau tunjangan para guru agama hingga ulama yang berperan penting dalam peningkatan kualitas masyarakat Banjar yang agamis.

“Akan membuat berbagai program penunjang peningkatan skill, keahlian dan keterampilan para santri dan guru agama agar bisa membuka peluang usaha kreatif mandiri sehingga bisa menambah penghasilan,” papar H Rusli.

BACA JUGA : Diusung PPP, Mesin Parpol Siap Menangkan H Rusli-Guru Fadhlan di Pilbup Banjar

Apalagi, beber dia, Kalsel digadang-gadang sebagai pintu gerbang ibukota negara (IKN) Republik Indonesia. Momentum tersebut yang akan dimanfaatkannya secara maksimal untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan potensi berbagai usaha masyarakat.

“Fokus kita di sektor pertanian, perikanan, perkebunan agar Kabupaten Banjar bisa memperkuat ketahanan pangan daerah dan juga target utama bisa menjadi pemasok utama saat IKN di Kaltim sudah berjalan,” tutur Rusli.

Selain itu, Rusli menegaskan faktor penting yang harus dikembangkan yakni aspek pemasaran dengan mengedepankan berbagai produk unggulan dan potensi yang dimiliki di Kabupaten Banjar. “Pemetaan dan pemasaran potensi itu akan dikembangkan dengan memanfaatkan kemajuan teknologi dan digitalisasi,” ucap pengusaha sukses Banua ini.

BACA JUGA : Terbitkan SK Rekomendasi, PKS Siap Menangkan H Rusli-Guru Fadhlan di Pilbup Banjar

Hal itu, menurut H Rusli, bertujuan agar potensi tersebut bisa mudah dan cepat dikenal hingga mancanegara. Seperti kerajinan intan dan berbagai batu permata.

“Begitu juga perkebunan karet, sawit, olahan produk perikanan. Itu yang akan kita kenalkan kepada dunia dengan memanfaatkan perkembangan teknologi di era Revolusi 4.0,” pungkas H Rusli.(jejakrekam)

Penulis M Syaiful Riki
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.