DPRD Usulkan Paket Internet Gratis Guna Menunjang Pembelajaran Online

0

KETUA Komisi I DPRD Kalsel HM Lutfi Syaifuddin meminta para pelajar yang ada di Banua untuk bisa memanfaatkan pembelajaran via online yang materinya diberikan oleh sekolah masing-masing.

“JADI sambil menunggu kondisi pulih dan bisa bersekolah seperti biasa dengan tatap muka, pelajar harus rajin belajar via online dirumah masing-masing,” ucapnya, Selasa (16/6/2020).

Terkait sarana penunjang pembelajaran via online di Kalsel, Komisi IV DPRD sudah mengusulkan dan menyampaikan agar dinas pendidikan bekerja sama dengan pihak provider selular untuk memberikan internet secara gratis bagi pelajar sekolah.  “Jika usulan ini berhasil maka menjadi yang pertama di Indonesia. Kita sudah sampaikan ini kepada Disdik dan juga pihak Telkomsel,” ucap Lutfi.

BACA : Belajar Online, Murid SDN Sampanahan Hilir Diajak Peduli Bahaya Covid-19

Menurut Lutfi, bagaimanapun juga sistem pembelajaran langsung secara tatap-muka, tidak bisa digeser dengan sistem apapun. Sebab, bersekolah langsung memiliki unsur pemenuhan kebutuhan untuk pengembangan psikologi anak didik, seperti harus bergaul, interaksi, serta bersosialiasi dengan sesamanya. 

Sedangkan pembelajaran secara online saat ini, kata dia hanya bersifat sementara. Namun jika bersekolah langsung sudah diterapkan kembali, maka kurikulum pembelajaran online porsinya bisa ditambah atau ditingkatkan, semisal untuk tugas pekerjaan rumah pada malam hari dan lainya. 

Dengan begitu, generasi muda atau kaum pelajar lebih familiar lagi terhadap terknologi dalam menyongsong persaingan global khususnya era industri 4.0 yang akan semakin masif.

“Jadi sekolah bertatap muka langsung itu sangat penting dan tidak bisa rubah, seperti di Negara maju lainnya karena sekolah tatap muka banyak memiliki unsur pemenuhan kebutuhan bagi anak didik,” tegas  politisi Partai Gerindra ini.(jejakrekam)

Penulis Ipik Gandamana
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.