Dua Warga Mabu’un Terinfeksi Corona, Pengidap Covid-19 di Tabalong Bertambah Jadi 9 Kasus

0

PEMERINTAH Kabupaten Tabalong kembali mencatat adanya penambahan pasien positif Covid-19 di daerah Bumi Saraba Kawa. Mengacu data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 setempat, kenaikan kasus Corona pada Rabu (3/6/2020), berjumlah dua orang.

MENURUT Juru Bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Tabalong, dr Taufiqurrahman Hamdie, dua pengidap baru ini merupakan kakak beradik. Mereka tercatat sebagai warga Kelurahan Mabu’un, Kecamatan Murung Pudak.

“Untuk kakanya perempuan, 40 tahun, dan adiknya jenis kelamin laki-laki 23 tahun. Saat ini sudah menjalani perawatan secara intensif di unit isolasi RSUD H Badaruddin yang lama,” ujar Taufiqurrahman.

Ia menambahkan, selain mengisolasi dua pasien yang bersangkutan, pihak GTPP Covid-19 Tabalong juga tengah melakukan penelusuran kasus terhadap keluarga pasien.

“Saat ini kita sedang melakukan tracking terhadap keluarga kedua pasien ini dan malam ini juga kita akan lakukan swab,” ujarnya.

Pihaknya juga sedang menelusuri asal muasal terinfeksinya kedua pasien baru ini yang sudah menjalani perawatan selama 14 hari.

“Keduanya sebelumnya berstatus PDP karena sempat mengalami sesak napas dan dilakukan rapid ternyata hasilnya reaktif,” ujarnya.

BACA JUGA: Dirapid Test, 9 Orang Non Reaktif Tetap Jalani Isolasi Mandiri

Kabupaten Tabalong sendiri sempat tidak memiliki pasien positif Covid 19, setelah berhasil menyembuhkan 6 warganya yang positif terinfeksi. Namun dalam seminggu terakhir, tiga orang warganya kembali terinfeksi virus yang sedang mewabah dihampir diseluruh dunia ini.

Dengan demikian, sudah ada sembilan kasus positif virus corona di Tabalong. Enam orang dinyatakan sembuh dan tiga diantaranya masih menjalani perawatan.

Sementara, data terkini Tim Gugus Tugas P2 Covid-19 Tabalong menyebutkan, lima orang berstatus PDP. ODP berjumlah 16 orang dan 350 dinyatakan selesai pemantauan. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny Muslim

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.