Sembuh Lebih Cepat, Empat Pasien Covid-19 Dipulangkan dari RSUD Badaruddin Lama

0

EMPAT pasien positif Covid 19 Tabalong yang dirawat di eks RSUD H Badaruddin lama, akhirnya dinyatakan sembuh dan negatif terjangkit virus Corona.

KESEMBUHAN empat pasien terakhir Covid-19 ini dinyatakan oleh Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid 19 Tabalong, dengan melepasnya secara resmi pulang dari rumah karantina.

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani mengatakan pihaknya sangat bersyukur atas kesembuhan empat pasien positif covid 19 yang ada di Kabupaten Tabalong.

“Alhamdulillah, empat pasien positif yang ada di Tabalong sudah sembuh. Bahkan kesembuhan mereka lebih cepat dari pasien positif asal Tabalong sebelumnya,” ujar Bupati Anang Syakhfiani, saat melepas kepulangan empat pasien covid 19 yang dirawat di RSUD H Badaruddin yang lama, Tanjung, Sabtu (16/5/2020).

BACA : Hanya Untuk Pedagang Lokal Tabalong, Pasar Mingguan Kembali Dibuka

Meski demikian, Bupati Anang Syakhfiani menegaskan hal itu tidak membuat Kabupaten Tabalong tidak akan mengurangi tingkat kewaspadaannya dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini.

“Justru dengan dipulangkannya empat pasien positif Covid-19 ini, kita makin meningkatkan kewaspadaan dan makin melaksanakan protokol kesehatan,” ujarnya.

Sebab, beber dia, bukan berarti setelah empat pasen positif Covid-19 terakhir ini dipulangkan, tingat kewaspadaan malah menjadi turun, namun malah sebaliknya.

“Kita tetap harus tetap jaga jarak, harus selalu membiasakan mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun dan selal menggunakan masker,” ujar Anang Syakhfiani.

Menurut dia, masyarakat Tabalong untuk tetap waspada dan selalu menerapkan phisycal distancing dan social distancing di masyarakat. Kenapa demikian, lanjut dia, karena daerah ini tidak berada di ruangan yang hampa, namun dikelilingi oleh kabupaten yang positif Covid-19.

“Kita berharap agar tidak ada lagi pasien yang positif tertular Covid-19. Masyarakat Tabalong harus menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Kita berdo’a bersama-sama agar tidak ada lagi masyarakat Tabalong yang terpapar virus Corona ini,” ujarnya.

BACA JUGA : Empat Pasien Positif Covid-19 Tabalong Dirawat di RSUD H Badaruddin Lama

Senada itu, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tabalong, dr Taufiqurrahman Hamdie mengatakan empat pasien positif Covid-19 ini dinyatakan nrgatif setelah melakukan swab test beberapa kali.

“Dua kali swab terakhir yang dilakukan ke empat pasien ini hasilnya negatif, karenanya keempatnya dinyatakan sembuh dari terpapar Covid-19,” ujarnya.(jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.