Pemprov Kalsel Minta Pelaksanaan PSBB Harus Mengedepankan Pendekatan Humanis

0

PEMBATASAN Sosial Berskala Besar (PSBB) resmi akan diberlakukan di Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, serta Kabupaten Batola, pada Sabtu (16/5/2020) mendatang. Meski sudah mendapatkan lampu hijau, tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kalsel tetap meminta agar para aparat serta pemda mengedepankan pendekatan yang humanis agar tidak memicu konflik di tengah masyarakat.

PERMINTAAN itu disampaikan langsung oleh Ketua Harian GTPP Covid-19, Abdul Haris saat menggelar rapat bersama di Gedung Idham Chalid Banjarbaru, Rabu (13/5/2020) sore tadi.

“Perlu mengedepankan pendekatan yang humanisme dan beretika mengingat kondisi psikologi masyarakat pada saat yang tak menguntungkan seperti saat ini,” harap Haris didampingi Wakil Ketua Harian Gugas Covid 19 Kalsel Hanif Faisol Nurofiq.

Haris juga mengingatkan, PSBB sebenarnya upaya melindungi masyarakat dari penularan Covid-19 lebih luas dalam satu wilayah. Untuk itu, pemda dan aparat perlu melibatkan warga secara humanis agar disiplin dalam menaati aturan selama pelaksanaan PSBB.

BACA: Tunggu Pergub, Pemprov Putuskan PSBB Banjarbaru-Batola-Banjar Dimulai 16 Mei 2020

Sesuai arahan gubernur, Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel ini juga berkata pemprov bakal mengerahakan sumber daya yang terjun langsung dalam pelaksanaan PSBB.

“Gugus tugas akan dibantu SKPD untuk secara masif turun ke masyarakat mensosialisasikan pencegahan penularan Covid-19 dan menggugah masyarakat agar mematuhi aturan saat pelaksanaan PSBB,” kata Haris.

Sementara, Hanif Faisol Nurofiq, menambahkan dalam kegiatan sosialisasi tersebut pemprov akan membentuk tim edukasi dan informasi yang akan diterjunkan agar masyarakat secara masif. Diharapkan dengan meningkatnya sosialisasi maka masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam upay pencegahan Cvid-19 dan mematuhi imbauan pemerintah.
     

Penerapan PSBB di Banjarbaru, Banjar dan Barito Kuala secara serentak dimulai tanggal 16 Mei 2020 tepat pukul 00.01 WITA. Tiga daerah tersebut menyusul Kota Banjarmasin yang telah lebih dulu melaksanakan PSBB. (jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.