Bertambah 4 Kasus, Jumlah Pasien Covid-19 Kalsel Kini Tembus 150 Orang

0

PEMERINTAH Provinsi Kalimantan Selatan kembali memperbarui data sebaran kasus corona di Banua. Melalui Tim Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, pemprov melaporkan ada tambahan pasien yang terjangkit virus ini sebanyak empat orang, terhitung per Senin (27/4/2020).

JURU Bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, HM Muslim, menuturkan tambahan empat kasus ini berasal dari 2 orang pasien dalam pengawasan (PDP) asal Kota Banjarmasin serta 2 orang lagi dari isolasi mandiri yang dikarantina di Kota Banjarbaru.

“Dengan demikian, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif sebanyak 150 pasien. Yang terdiri dari 126 Pasien yang dirawat di berbagai rumah sakit yang ada di kalsel dan dilakukan isolasi mandiri, 16 orang sembuh dan meninggal dunia sebanyak 8 pasien,” kata Muslim dalam siaran pers yang diterima jejakrekam.com.

BACA: Lagi, Satu Pasien Covid-19 Asal Kota Banjarmasin Meninggal Dunia

Di samping Pasien yang terkonfirmasi positif ada penambahan, Muslim juga mengatakan jumlah PDP per hari ini juga mengalami lonjakan. Jika sebelumnya hanya 13 pasien, saat ini menjadi 16 PDP.

“Masing-masing dirawat di Rumah Sakit Ulin Banjarmasin sebanyak 4 pasien, Rumah Sakit Hasan Basri Kandangan 4 pasien, Rumah Sakit Sultan Suriansyah Banjramasin 1 pasien, Rumah Sakit Moch.Ansyari Saleh 2 pasien, Rumah Sakit Suaka Insan 1 pasien, Rumah Sakit Ratu Zaleha Martapura 1 pasien, Rumah Sakit Balangan 1 pasien dan Isolasi Mandiri di Banjarmasin 2 pasien, ujarnya.

Selain adanya PDP yang terkonfirmasi positif, Muslim juga menyampaikan ada PDP yang terdeteksi negatif per hari ini. Yaitu, pasien dengan identitas HB-13, HB-12 dan HB-4. Ketiganya dari Kabupaten HSS yang sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Hasan Basri Kandangan. Serta 1 pasien yang sembuh yang sebelumnya dilakukan isolasi mandiri dari Kota Banjarmasin.

BACA: Lawan Covid-19, Pakar Kesehatan ULM Saran Bangkitkan Optimisme Masyarakat

Selanjutnya, pada hari ini Muslim membeberkan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga ada kenaikan sebanyak 5 orang. Sebelumnya hanya 1.299 ODP dan saat ini menjadi 1.304 ODP.

“Yang terbanyak masih Kota Banjarmasin sebanyak 563, disusul Kabupaten Tanah Bumbu 260, Kota Banjarbaru 190, Kabupaten Banjar 79, HSS dan Kabupaten Tapin sebanyak 43, Tabalong 30, HST 28, Tanah Laut 26,HSU dan Balangan 12, Barito Kuala 14 serta yang terendah Kabupaten Kotabaru hanya 4 ODP,” tandasnya. (jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.