Cegah Penyebaran Covid-19, KONI Barito Utara Bagikan Masker

0

DI TENGAH meningkatnya wabah Covid 19 di sejumlah daerah membuat keprihatinan baik masyarakat,  pemerintah daerah, pihak swasta,l embaga dan perusahaan di sekitar.

BAHKAN hampir tiap hari dapat dilihat pihak pemerintah juga lembaga menyerahkan bantuan berupa alat kesehatan untuk menjaga agar masyarakat terhindari dari wabah. 

BACA: Edukasi Warga Muara Teweh, 500 Masker Dibagikan di Bundaran Buah

Seperti halnya Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Barito Utara, dengan menyerahkan bantuan berupa masker dan hand sanitizer serta alat kesehatan lainnya. 

Ketua KONI Barito Utara,  H El Rony, ketika menyerahkan bantuan di Kelurahan Lanjas mengatakan, 500 masker telah dibagikan untuk dua kelurahan, seperti Melayu dan Lanjas, Slasa (21/4/2020). 

Bantuan ini kata dia,  tidak lain sebagai bentuk kepedulian KONI terhadap masyarakat kota Muara Teweh dan sekitarnya. Terlebih pada saat merebaknya wabah corona. Apalagi Barito Utara sudah masuk zona merah. 

BACA JUGA: Kurangi Beban Masyarakat, PDAM Muara Teweh Gratiskan Sebulan Pembayaran Ledingy

“Selain membagikan untuk dua kelurahan, hari Rabu besok kita akan bagikan seribu masker. Untuk pembagian kita akan berkoordinasikan dengan pihak kepolisian,” kata El Rony. 

Menurutnya, KONI sangat prihatin terhadap wabah sekarang ini. Segala kegiatan masyarakat juga dibatasi, sehingga ini membuat masyarakat serba sulit. 

“Kita semua berdoa agar wabah ini cepat berlalu dan semoga dapat menjalankan aktivitas seperti semula tanpa merasa was was,” harapnya.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.