Data Nasional Mencatat 2 Terkonfirmasi, Kadinkes Kalsel Sebut Hanya 1 Positif Covid-19

0

ADA perbedaan yang tersaji dalam suguhan data penanganan virus Corona (Covid-19) antara versi pemerintah pusat atau Kementerian Kesehatan dalam laman https://www.covid19.go.id/situasi-virus-corona/ dengan versi Satgas Siaga Darurat Covid-19 Provinsi Kalimantan Selatan.

DATA pembaruan terakhir www.covid-19.go.id pada 25 Maret 2020 pukul 15.30 WIB, hingga diakses jejakrekam.com pada pukul 14.36 Wita (belum diperbarui) yang menjadi rujukan nasional, mencatat di Kalimantan Selatan terkonfirmasi Covid-19 ada dua orang. Sedangkan, sembuh masih nol dan meninggal dunia juga nol.

Hal ini memicu kekhawatiran sebagian kalangan ada data yang sengaja disembunyikan? Namun dengan tegas hal itu dibantah Juru Bicara Tim Gugus Tugas Pencegahan, Pengendalian dan Penanganan (P3) Covid-19 Kalsel, HM Muslim.

BACA : Tunggu Izin Dinkes, Farmasi Unism Bakal Produksi Disinfekatan Secara Massal

“Tidak benar, terkonfirmasi Covid-19 di Kalsel itu berjumlah dua orang. Hingga kini, dari pembaruan data Kamis (26/3/2020) pukul 10.00 Wita, tetap satu orang,” ucap HM Muslim kepada jejakrekam.com, Kamis (23/6/2020).

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalsel ini menegaskan saat ini yang terkonfirmasi (positif) Covid-19 dan tengah dirawat di RSUD Ulin Banjarmasin masih satu orang.

“Sedangkan, pasien dalam pengawasan (PDP) terdata ada 7 orang. Sedangkan, orang dalam pengawasan (ODP) sebanyak 870 orang,” tegas Muslim.

Agar tak terjadi perbedaan dan simpang siur data yang disuguhkan ke publik, Muslim memastikan pihaknya akan mengkonfirmasi ke Kementerian Kesehatan di Jakarta.

“Sebab, hingga kini, kami belum menemukan tambahan terkonfirmasi (positif) Covid-19 dari jumlah di atas,” tegasnya.

Rincian ODP Covid-19 yang ada di Kalsel, di antaranya dari Banjarmasin ada 81 orang, Kabupaten Barito Kuala (64), Tabalong (148), Tanah Laut (7), Kotabaru (89), Tanah Bumbu (40), Hulu Sungai Selatan (73), Hulu Sungai Tengah (118), Hulu Sungai Utara (19), Balangan (49), Kabupaten Banjar (81), Kota Banjarbaru (97) dan Kabupaten Tapin terdata 4 orang.

BACA JUGA : Ada Kenaikan Jumlah ODP Covid-19 Di Kalsel

Sedangkan, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang tengah ditangani rumah sakit rujukan berasal dari tiga pasien asal Banjarmasin, satu dari Tabalong, satu dari Hulu Sungai Selatan (HSS), dan dua pasien asal Kabupaten Banjar. Sedangkan, satu terkonfirmasi (positif) Covid-19 merupakan warga Banjarmasin.

Muslim menjelaskan untuk masyarakat yang ingin mengetahui informasi atau pengaduan bisa mendatangi posko yang terletak di Kantor Dinkes Kalsel, Jalan Belitung Darat, serta depan Hotel Batung Batulis Banjarbaru termasuk posko yang ada di perbatasan.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.