IGES Dukung Pemkot Banjarmasin Tangani Sampah Plastik

0

SEJAK diberlakukannya Perwali Nomor 18 Tahun 2016 tentang ‘Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik’ di toko dan ritel modern, Banjarmasin mendapat banyak perhatian dan dukungan dari berbagai pihak.

INSTITUTE for Global Environmental Strategies (IGES) menjadi salah satu dari banyak pihak yang mendukung program pengurangan kantong plastik tersebut.

BACA : Generasi Milenial Kampanyekan Gerakan Bebas Sampah Plastik

Programme Manager Sustainable Cities, IGES Regional, Wei Chin Shom Teoh, bersama jajarannya bertemu langsung dengan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, untuk membicarakan program dari IGES yang bertujuan untuk mendukung pengurangan penggunaan kantong plastik di pasar tradisional di Kota Banjarmasin.

Dalam pertemuan yang dilaksanakan di ruang kerja Walikota, Balai Kota Banjarmasin itu, orang nomor satu di kota berjuluk Seribu Sungai ini mengapresiasi tindakan dari IGES yang mendukung program pengurangan penggunaan kantong plastik di Kota Banjarmasin. “Saya mengapresiasi yang sebesar-besarnya untuk program IGES dan ASEAN SDGs Frontrunner Cities yang sudah dilaksanakan selama beberapa tahun ini,” ucapnya, Selasa (04/2/2020).

BACA JUGA : Membedah Instrumen Hukum Sampah Plastik Perwali Banjarmasin

Setelah berhasil mengurangi penggunaan kantong plastik di toko dan ritel modern, serta mendapat dukungan dari stakeholder, komunitas, masyarakat dan warga Kota Banjarmasin, Pemko Banjarmasin mulai melakukan sosialisasi tentang pengurangan penggunaan kantong plastik di pasar tradisional.

Dengan hadirnya 294 unit bank sampah dan satu bank sampah induk, serta dukungan dari program IGES, H Ibnu Sina berharap dapat mewujudkan komitmen Pemko Banjarmasin untuk menjadikan Banjarmasin sebagai kota layak huni dengan jumlah sampah yang tertangani dengan sebaik-baiknya.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjarmasin, Mukhyar.(jejakrekam)

Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.