Antisipasi Byarpet, KNPI Sarankan PLN Beri Rumah Ibadah Genset

0

KEJADIAN pemadaman listrik pada beberapa wilayah di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah, Minggu-Senin (19-20/1/2019), rupanya tak luput dari pandangan para elite organisasi kepemudaan.

JAJARAN DPD KNPI Kota Banjarmasin melakukan audiensi dengan PT PLN Wilayah Kalselteng, Rabu (22/1/2019) siang.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD KNPI Banjarmasin M Imam Satria Jati mengingatkan bahwa PT PLN memiliki peran yang sangat vital di tengah kehidupan masyarakat. Khususnya dalam hal memastikan ketersediaan tenaga listrik sebagai prasyarat mutlak pembangunan kehidupan masyarakat.

“Pada audiensi tadi siang, ada beberapa yang kami sampaikan terkait pemadaman listrik yang terjadi hingga berjam-jam lamanya beberapa hari lalu. Salah satunya meminta penjelasan secara komprehensif terkait permasalahan kerusakan sehingga mengakibatkan terjadinya pemadaman listrik yang kami nilai sangat merugikan warga Kota Banjarmasin dan sekitarnya,” tutur advokat muda ini.

BACA : Listrik Kalselteng Blackout, Presdir BLF Desak PLN Beri Kompensasi

Menurut Imam, KNPI sebagai mitra strstegis pemerintah ingin menyampaikan saran agar menyediakan peralatan yang mumpuni, sehingga nantinya tidak terulang kembali kejadian yang sama.

“Kami juga menyarankan agar PLN memberikan CSR berupa genset ke tempat ibadah yang belum memiliki genset, sehingga ketika pemadaman tempat ibadah tetap terlaksana kegiatannya,” ujarnya.

Pertemuan ini disambut baik oleh Kepala UP3 Banjarmasin dan jajaran, serta unsur pejabat PLN Wilayah Kalselteng. Pemadaman listrik beberapa hari lalu disebabkan adanya gangguan transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilo Volt (kV) di jalur antara Gardu Induk (GI) Rantau dan GI Barikin. Indikasi gangguan awal tersebut diduga karena sambaran petir pada jalur transmisi SUTT 150 kV tersebut.(jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Almin

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.