Survei Internal PDIP Belum Keluar: Sri Naida Wait And See

0

DEWAN pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan masih menunggu hasil survei internal partai, sebelum memutuskan nama final yang akan diusung di ajang Pemilihan Walikota (Pilwali) Banjarmasin September mendatang.

HAL ini diungkapkan Ketua DPC PDIP Banjarmasin Muhaimin kepada jejakrekam.com, Kamis (16/1/2020). “Survei masih dalam proses di DPP, kita masih belum tahu figur yang akan diusung,” katanya.

Namun, eks anggota DPRD Kalsel ini menyebut bahwa seluruh berkas pendaftaran sudah diserahkan ke pengurus pusat.

PDIP, papar Muhaimin, tidak menutup kemungkinan untuk mengusung figur yang tidak mendaftar ke partainya. Dengan catatan, figur tersebut di atas kertas memiliki peluang besar untuk dipilih masyarakat Kota Seribu Sungai. “Tergantung kebijakan dari Partai, nantinya DPP seperti apa diusung,” imbuhnya.

Terpisah, kader PDIP, Sri Naida, mengaku belum mendapatkan informasi pasti ihwal figur yang akan diusung partainya.

Sri memperkirakan, hasil survei internal akan keluar pada Februari mendatang. Ia berharap partainya mempertimbangkan untuk mencalonkan dari kalangan perempuan di ajang demokrasi lima tahunan September nanti.

“Saya menunggu keputusan dari DPD. Misalnya nama ulun dibawa dalam surat rekomendasi, baru saya akan melobi DPP,” ucap mantan anggota DPRD Kota Banjarbaru ini.

Jebolan Universitas Indonesia ini mengaku sudah melakukan komunikasi dengan Ketua DPD PDIP Kalsel Mardani H Maming, tentang niatnya untuk mencalonkan diri di Pilwali Kota Banjarmasin.

Menurut mantan Sekretaris Seknas Jokowi Kalsel ini, Mardani H Maming merespon positif ikhtiar politiknya untuk membangun Kota Banjarmasin.

“Sebagai perwakilan kelompok perempuan, saya merasa terpanggil untuk berkontribusi membangun Kota Banjarmasin. Pak Mardani sendiri membuka peluang untuk semua kader, dan semua punya kans. Secara politik dan pemerintahan, saya sudah punya pengalaman, 10 tahun duduk di dewan. Jadi, kita tunggu saja,” pungkas Sri Naida.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2020/01/16/survei-internal-pdip-belum-keluar-sri-naida-wait-and-see/
Penulis Ahmad Husaini
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.