Komisi IV DPRD Banjarmasin Pertanyakan Pola Pengawasan Disdik terhadap Sekolah

0

KOMISI IV DPRD Banjarmasin memanggil Disdik Banjarmasin mempertanyakan bagaimana pembinaan terhadap sekolah di Banjarmasin, Senin (28/10/2019). Hal ini terkait perilaku tidak senonoh yang dilakukan oknum pelajar di Banjarmasin, beberapa waktu lalu.

ANGGOTA DPRD Banjarmasin Matnor Ali mengatakan, pihaknya memanggil Dinas Pendidikan Banjarmasin untuk mempertanyakan tanggungjawab mereka atas pengawasan terhadap sekolah.

“Untuk mengantisipasi perilaku anak di sekolah agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Disdik harus melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap sekolah jangan sampai kejadian yang memalukan itu terulang,” ujarnya.

Politisi Golkar ini meminta Disdik mengiimbau pihak sekolah untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap peserta anak didiknya. “Pendidikan agama dan akhlak sangat penting. Inj salah satu strategi untuk membentengi diri terhadap anak didik dari perbuatan yang tidak baik. Usia anak dari SD hingga kelas 2 SMA masih labil atau belum dewasa, sehingga perlu ada bimbingan,” bebernya.

“Jika sudah kelas 3, pemikiran mereka sudah mulai terbuka dan bisa menentukan kemana arah yang diputuskan,” katanya lagi.(jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.