Sulit Pantau Lewat Darat, Danrem 101/Antasari Patroli Karhutla Melalui Udara

0

WADAN Satgas Karhutla Kolonel Inf M Syech Ismed melaksanakan patroli pemantauan kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kalimantan Selatan menggunakan helikopter milik BPBD, Rabu (18/9/2019).

WILAYAH yang menjadi tempat kebakaran hutan dan lahan mayoritas merupakan lahan gambut sehingga cukup sulit untuk melakukan pemadaman, ditambah lagi terbatasnya alat yang memadai.

Berbagai upaya telah dilaksanakan, salah satunya dengan cara pembuatan parit-parit bahkan dengan sistem injeksi air, sehingga air tersebut dapat menembus lahan gambut agar dapat memadamkan api.

Saat ini tim gabungan baik dari TNI, Polri, BPBD, dan Manggala Agni secara terus menerus melakukan pemadaman api. Adapun titik api yang terbesar terdapat di daerah Guntung Damar Banjarbaru, sehingga tim gabungan memfokuskan pemadaman di daerah tersebut.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.