Diduga Mengambil Buah Alpukat, Seorang Pria Tewas Tergantung di Pohon

0

WARGA Jalan Sungai Sumba, Landasan Ulin, Banjarbaru digegerkan dengan ditemukan seorang pria yang tewas tengah tergantung di batang pohon alpukat di Jalan Sei Sumba Gang Nila I RT 39 RW 01, Kelurahan Guntung Manggis, Banjarbaru, Selasa (3/9/2019), sekitar pukul 05.30 Wita.

BEGITU mendapat informasi, aparat Polsek Banjarbaru Barat langsung menuju ke lokasi kejadian. Beberapa saksi pun dimintai keterangan seperti Puspa Rini (47 tahun), dan Sutrisno (57 tahun), dua warga setempat mengenai penemuan sesosok mayat yang menggelantung di atas pohon.

Diketahui identitas korban berinisial SW (55 tahun), beralamat Kelurahan Guntung Manggis, Landasan Ulin, Banjarbaru. Rini bercerita saat itu dirinya tengah berolahraga jalan kaki di sekitar lingkungan Gang Nilai 1, saat melintas melihat seorang laki-laki tergantung di batang pohon. Ia pun segera memanggil Sutrisno, untuk memastikan kondisi korban yang ternyata telah meninggal dunia.

BACA : Polisi Korea Selatan Sambangi Tabalong Pantau Penyelidikan Tewasnya OSS

Kapolsek Banjarbaru Barat Kompol Syaiful Bob mengungkapkan dari hasil penyelidikan sementara terindikasi korban meninggal dunia karena terjatuh terpeleset saat berusaha memanjat pohon alpukat. Di lokasi kejadian, tidak ditemukan tali temali atau lainnya.

“Diduga korban berusaha memanjat pohon untuk mengambil buah alpukat. Namun, tangan korban tersangkut di dahan pohon tersebut,” ucap Syaiful Bob.

Selanjutnya, mayat korban dibawa petugas relawan untuk dievakuasi ke RSUD Idaman Banjarbaru. Mayat pun langsung divisum et repertum untuk diketahui penyebab kematiannya.“Jika terdapat perkembangan dari kasus ini akan diberitahukan kembali,” ucap Kapolsek Banjarbaru Barat.

Sementara itu, Humas Polres Banjar AKP Siti Rohayati membenarkan adanya laporan seorang warga Guntung Manggis yang mati dengan posisi tergantung. Namun, penyebab kematian korban masih dalam tahap pemeriksaan Polres Banjarbaru.

“Korban atas nama inisial SW ditemukan warga meninggal dunia dalam posisi tergantung di pohon. Sedangkan penyebab kematian masih dalam tahan penyelidikan,” ucap Siti Rohayati.(jejakrekam)

 

Penulis Balsyi
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.