Alumni Malang ingin Berkiprah Membangun Banua

0

BELAJAR di luar daerah hingga mengabdi ke tanah kelahiran ingin diwujudkan Ketua Keluarga Alumni Mahasiswa Malang (KAMM) Kalsel, Akhmad Fahrani bersama rekannya, agar Banjarmasin dapat diunggulkan.

SEBAB, beberapa alumni dari mahasiswa yang kuliah di Malang, ungkap Fahrani, memiliki profesi yang berbeda dalam menyumbang pemikiran pembangunan daerah.

“Tentunya kami sejalan dengan program pemerintah. Kita ingin kembali di Kalsel bisa menjadi unggul, barakat tugul di Malang,” kata Fahrani.

Fahrani menegaskan, dalam kiprahnya ingin berperan serta memberikan berbagai pemikiran dalam rangka pembangunan daerah. Dengan harapan ada sinergi pemerintah daerah untuk membangun Banua.

“Apalagi dengan kepemimpinan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor yang mesti harus bergerak. Ini kita dukung dalam rangka menyamakan persepsi kedepan,” ujarnya.

Fahrani membeberkan, sebelumnya organisasi ini dinamai Ikatan Keluarga Alumni Mahasiswa Malang (IKAMM), namun dalam pengukuhan nanti diubah menjadi KAMM. Perubahan tersebut diagendakan dalam peringatan hari jadi ketiga tahun, pada 31 Agustus mendatang di Pawon Tlogo, Handil Bakti, Barito Kuala. “Rencananya kami pada 31 Agustus merayakan hari jadi sekaligus mengukuhkan kepengurusan periode 2019-2024,” katanya.

Sementara, ketua pelaksana hari jadi sekaligus pengukuhan kepengurusan Sirajuddin Kahfi menyatakan, pihaknya akan mengundang alumni dan mahasiswa yang menuntut ilmu di Malang dengan menargetkan seribu orang dari 13 kabupaten dan kota se-Kalsel.

Berkaca pada hari jadi IKAMM lalu, cukup banyak yang hadir sekaligus mengorganisir alumni yang mumpuni dibidangnya masing-masing. “Pengukuhan kami rencanakan di Pawon Tlogo. Untuk alumni mahasiswa Malang, kami imbau untuk ikut berpartisipasi dengan berhadir,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.