Prof Hadin Muhjad Lolos Seleksi Kualitas Calon Hakim Agung

0

KOMISI Yudisial (KY) telah merampungkan proses seleksi kualitas calon hakim agung dan calon hakim ad hoc pada Mahkamah Agung, Rabu (7/8/2019). ada 29 calon hakim agung dinyatakan lolos seleksi tahap dua atau seleksi kualitas.

MEREKA terdiri, tujuh calon hakim agung kamar pidana, 11 hakim agung kamar perdata, empat calon hakim agung kamar agama, tiga calon hakim agung kamar hukum tata usaha negara khusus pajak, dan empat calon hakim agung kamar militer.

Satu dari tujuh calon hakim agung kamar pidana adalah Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Prof Dr HM Hadin Muhjad SH MHum.

Hadin Muhjad mengatakan lolosnya seleksi tahap kedua menjadi kandidat hakim Agung di MA, berjalan secara alami. “Alhamdulillah, semoga untuk seleksi tahap III, yakni seleksi kesehatan dan kepribadian pada minggu ketiga September nanti, berjalan lancar,” katanya.

Diungkapkannya, tidak ada persiapan khusus selama proses seleksi hakim agung MA. “Tidak ada persiapan khusus karena materi seleksi termasuk dalam pekerjaan kita,” kata Hadin.(jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.