Galang Dana Kemanusiaan, ACT Kalsel Komitmen Bantu RSB

0

MINIM dana operasional untuk tujuan mulia membangun rumah singgah bagi warga tak berpunya, akhirnya organisasi kemanuasian seperti Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalimantan Selatan turut bergerak.

PARA petinggi dan relawan ACT Kalsel pun turut berbahagia dengan diresmikannya Rumah Singgah Balangan (RSB) oleh Bupati Balangan Ansharuddin, Sabtu (29/6/2019). RSB yang berdiri di Jalan Kini Balu, Kelurahan Teluk Dalam Banjarmasin, sudah lama beroperasi dan resmi, tinggal menunggu legalitas pengelolaan berupa yayasan atau sejenisnya.

BACA : Disumbang Rp 10 Juta, RSB Diresmikan Bupati Balangan Ansharuddin

“Semoga keberadaan rumah singgah ini mampu memberi kebermanfaatan yang luas untuk masyarakat, juga bisa menjadi salah satu penggerak kebaikan di Kalimantan Selatan,” ucap Kepala Cabang ACT Kalsel, Zainal Arifin kepada awak media, usai peresmian RSB.

Zainal juga menyampaikan bahwa ACT Kalsel akan terus berkomitmen mendampingi RSB dalam hal pengelolaan. Sejak Januari 2019, ACT Kalsel turut membantu terwujudnya RSB dengan menggalang dana. Dana yang terkumpul sebagian telah disalurkan untuk renovasi rumah, yaitu sebesar Rp 39.575.000.

BACA JUGA : ACT Kalsel : Satu dari Lima Warga Kalsel Terancam Kelaparan

“Selanjutnya donasi akan diarahkan untuk mendampingi pasien-pasien rumah singgah,” pungkas Zainal.  Sedangkan, dana yang yang berhasil digalang oleh ACT di laman kitabisa.com sebesar Rp 160.337.341.(jejakrekam)

Penulis Siti Nurdianti
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.