Cerdas dan Berani Melaporkan, Apabila Hak Sebagai Konsumen Tak Sesuai

0

DIREKTUR Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan (PKTN), Veri Anggriono berharap konsumen di Banua agar lebih cerdas dan berani melaporkan apabila hak nya sebagai konsumen tidak sesuai.

HAL itu diungkapkannya disela acara Kementerian Perdagangan dalam Penyuluhan Perlindungan Konsumen yang dihadiri ratusan peserta dari para pelaku usaha dan bisnis, dengan mengambil tema Saatnya Konsumen Indonesia Berdaya, Senin (24/6/2019), di Hotel Golden Tulip, Banjarmasin.

“Hak konsumen harus dipenuhi, dan ditaati oleh para pelaku usaha, karena semua itu sudah diatur dalam Undang-undang perlindungan konsumen yang seimbang, jadi konsumen jangan takut untuk melaporkan apabila ada kecurangan dalam transaksi,” jelasnya.

BACA: Susun Aksi Perlindungan Konsumen, Kementerian PUPR Gelar Workshop

Menurutnya di Kalsel sendiri, dinas dinas terkait yang menangani masalah perlindungan terhadap konsumen sudah cukup aktif dalam rangka mensosialisasikan kegiatan kegiatan di bidang perlindungan konsumen.

“Tentunya dengan dukungan Pemerintah Provinsi Kalsel dapat menambah sosialisasi tentang perlindungan dan hak konsumen di Kalsel,” tambahnya Ia menghimbau dan berharap kepada para konsumen agar bertindak lebih cerdas dalam memilih suatu produk yang harus sesuai dengan kebutuhan, bukan keinginan.

“Saya berharap para pelaku usaha bisa menjalankan peraturan dalam berusaha, sehingga tidak melanggar UU dan menyusahkan konsumen dalam transaksi, serta belilah dan cintai produk dalam negeri sendiri,” katanya.

Sementara itu, Sekda Provinsi Kalsel Haris Makkie mengatakan bahwa Pemprov Kalsel melalui Gubernur berkomitmen mendukung sepenuhnya dalam upaya perlindungan terhadap konsumen dan siap memberikan kontribusinya.

“Mungkin sudah jelas apa yang pernah disampaikan oleh Gubernur bahwa, Pemprov Kalsel selama sudah saling berkoordinasi dengan pihak Dinas terkait maupun Yayasan Lembaga Perlindungan Konsumen(YLKI), agar hak konsumen bisa terlindungi,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Faisal
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.