Korem 101/Antasari Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Tanah Bumbu

0

KOREM 101/Antasari salurkan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir di Desa Serdangan, Kecamatan Kusan Hilir, Tanah Bumbu, Sabtu (15/6/2019).

SEPERTI diketahui, beberapa wilayah di Tanah Bumbu tergenang ait akibat curah hujan yang tinggi, dan berdampak banyak masyarakat tinggal di beberapa titik pengungsian.

BACA : Terobos Air, Paman Birin Tinjau Lokasi Banjir di Tanah Bumbu

Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed, didampingi Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Czi Bintarto dan Kasiter Korem 101/Antasari menyerahkan bantuan dan meninjau langsung lokasi banjir.

Bantuan yang diangkut dua truk ini, berisi beras, gula, minyak goreng, mie instan, roti kering, dan lain-lain, diterima langsung Kepala BPBD Tanah bumbu Eriyanto Rais didampingi Wakil Bupati Tanah Bumbu Rendy Kambo. “Ini adalah wujud kepedulian Korem 101/Antasari dan Jajaran kepada masyarakat yang tertimpa bencana,” kata Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.